Tak Bisa Online? Begini Cara Mendaftar Kartu Prakerja Secara Offline

- 14 November 2020, 08:06 WIB
Pengumuman Kartu Prakerja gelombang 11 di www.prakerja.go.id
Pengumuman Kartu Prakerja gelombang 11 di www.prakerja.go.id /prakerja.go.id

MALANG TERKINI – Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang berikutnya kabarnya segera dibuka seiring telah ditutupnya gelombang 11 pada Rabu 4 November 2020 yang lalu.

Pendaftaran Kartu Prakerja tidak hanya melalui daring atau online. Pemerintah juga menyediakan pendaftaran Kartu Prakerja melalui luring atau offline.

Hal tersebut berkaitan dengan masih banyaknya daerah yang infrastruktur telekomunikasinya masih sangat terbatas.

Baca Juga: Ini Golongan Orang yang Pasti Ditolak Saat Lakukan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12

Pendaftaran Kartu Prakerja secara offline tersebut diatur pada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 17 Tahun 2020 tentang Proses Bisnis, Tata Cara Pendaftaran, Seleksi, dan Penetapan Penerima Kartu Prakerja dengan cara Luar Jaringan.

Pada Permenaker tersebut dijelaskan bahwa Kartu Prakerja diperuntukkan bagi para pencari kerja, buruh atau pekerja yang mengalami PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) dan para pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.

“Diprioritaskan bagi yang terdampak Corona Virus Disease (COVID-19) dan pandemi Corona Virus Disease (COVID-19) serta belum menerima bantuan sosial selama masa pandemi Corona Virus Disease (COVID-19),” bunyi Pemenaker tersebut pada pasal 3 ayat 2.

Sedangkan cara mendaftar Kartu Prakerja gelombang selanjutnya secara luar jaringan atau offline adalah sebagai berikut.

Pertama, pendaftar langsung melakukan pendaftaran ke Kementerian, lembaga, atau Dinas. Pendaftarannya bisa dilakukan secara individu maupun kolektif.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Kemenaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x