Pablo Gavi: Profil dan Biodata, Rekor hingga Pencapaian Gelandang Muda Timnas Spanyol Rp1,56 Triliun

- 28 November 2022, 22:17 WIB
Pablo Gavi, gelandang muda 1,56 T.
Pablo Gavi, gelandang muda 1,56 T. /Instagram/@pablogavi/

MALANG TERKINI - Pablo Gavi merupakan gelandang muda milik Timnas Spanyol yang mencatat rekor sebagai pencetak gol termuda di Piala Dunia 2022 sejauh ini.

Di usia 18 tahun, Gavi dipercaya Luis Enrique berperan penting dalam skuad El Matador sebagai gelandang pengatur serangan di Piala Dunia 2022.

Gelandang muda milik FC Barcelona ini memang memiliki kualitas permainan di atas rata-rata. Bahkan, harga klausul kontraknya kini mencapai angka fantastis 1,56 T.

Sangat pantas sebagai pendatang baru dengan sederet prestasi termasuk gelar The Golden Boy 2022 di ajang Ballon d'Or sebagai pemenang Trofi Copa 2022.

Baca Juga: Profil dan Biodata Pablo Gavi, Gelandang Muda Andalan Skuad Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022 Qatar

Berkat kepiawaian Gavi mengatur pola serangan Timnas Spanyol, berhasil membawa rekan-rekanya menang telak atas Kosta Rika dan bermain imbang saat bersua Jerman.

Bahkan di laga pertama, Gavi turut menyumbangkan sebuah gol yang dinilai sebagai gol terbaik dalam pertandingan tersebut. Gavi juga didaulat sebagai Man Of The Match.

Nah, tentunya cukup mengundang rasa penasaran para netizen sepak bola tentang bagaimana sosok seorang Pablo Gavi.

Berikut ini kami kupas tuntas profil dan biodata, rekor hingga pencapaian Pablo Gavi, gelandang muda yang dibanderol 1,56 Triliun.

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x