Biodata dan Profil Lengkap Moh Yamin, Pahlawan Nasional Pelopor Sumpah Pemuda

- 5 Agustus 2022, 13:29 WIB
Biografi lengkap M. Yamin, pelopor Sumpah Pemuda
Biografi lengkap M. Yamin, pelopor Sumpah Pemuda /Kemendikbud/

Setelah belajar di AMS Moh Yamin sebenarnya berencana melanjutkan pendidikannya ke Leiden, Belanda. Sayangnya iya mengurungkan niatnya karena orang tuanya meninggal dunia.

Akhirnya Moh Yamin hanya dapat melanjutkan pendidikan di sekolah tinggi hukum Jakarta (Rechtshoogesschool te Batavia) yang kini menjadi Fakultas Hukum Universitas Indonesia.

Dari sekolah Rechtshoogesschool te Batavia itulah ia mendapatkan gelar Meester in de Rechten pada tahun 1932.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 30 Latihan 1.3 Pembagian pada Perpangkatan

KARIR KESUSASTRAAN

Tahun 1922 Moh Yamin memulai karir dengan menjadi penulis. Karya yang ditulisnya menggunakan bahasa Melayu yang terbit dalam jurnal Jong Sumatra.

Moh Yamin pernah membuat puisi berjudul Tanah Air. Itulah puisi modern yang pertama diterbitkan dan mengantarkannya menjadi perintis puisi modern Indonesia.

Lalu pada 28 Oktober 1928, kedua kumpulan puisi milik Moh Yamin berjudul Tumpah Darahku muncul.

Karya Tumpah Darahku sangat penting dari segi sejarah karena menjadi awal pemikiran terciptanya Sumpah Pemuda; janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa.

Selain puisi, Moh Yamin juga memiliki karya dalam bentuk drama. Karya dramanya yang populer berjudul Ken Arok dan Ken Dedes.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x