Gerhana Bulan Total Jam Berapa WIB Malam Hari Ini? Simak Jadwal Lengkap di Seluruh Wilayah Indonesia

- 8 November 2022, 10:44 WIB
Gerhana Bulan Total 8 November 2022 di Indonesia jam berapa?
Gerhana Bulan Total 8 November 2022 di Indonesia jam berapa? /Instagram.com

MALANG TERKINI - Gerhana bulan total jam berapa pada malam/hari ini? Berikut jadwal lengkapnya sebagaimana yang disampaikan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Fenomena Gerhana Bulan Total (GBT) akan terjadi pada Selasa, 8 November 2022 dan dapat diamati secara langsung dari Indonesia.

Gerhana Bulan Total merupakan peristiwa astronomis ketika seluruh permukaan bulan memasuki bayangan inti (umbra) bumi.

 

Seiring bulan seluruhnya berada di dalam umbra, warnanya menjadi kemerahan disebabkan mekanisme hamburan Rayleigh pada atmosfer bumi.

Gerhana Bulan Total kali ini akan berlangsung selama 1 jam lebih 24 menit 58 detik dan durasi umbral (sebagian + total) selama 3 jam 39 menit 50 detik.

Awal Penumbra (P1) terjadi pada pukul 15.02.17 WIB / 16.02.17 WITA / 17.02.17 WIT dan dapat teramati di seluruh wilayah Indonesia.

Awal sebagian (U1) terjadi pada pukul 16.09.12 WIB / 17.09.12 WITA / 18.09.12 WIT, dapat teramati di sebagian wilayah Papua dan Maluku.

 

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Sumber: @lapan_ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x