Harga Samsung Galaxy Note Series Terbaru Desember 2020

4 Desember 2020, 06:51 WIB
samsung galaxy note series /PIXABAY/PEXELS

MALANG TERKINI - Samsung adalah perusahaan atau produsen terkemuka di Indonesia dan di dunia. Produknya di lini ponsel Android dan tablet tergolong banyak digemari.

Daftar harga HP Samsung terbaru yang berikut kami sajikan adalah daftar harga HP Samsung yang beredar di pasaran online.

Harga untuk offline tidak akan berbeda jauh tetapi biasanya harga banderolnya lebih mahal jika dibandingkan harga HP Samsung di toko online.

Baca Juga: Harga HP Murah RAM 6 GB Terbaru, OPPO, Realme, Xiaomi dan Samsung

Baru-baru ini Samsung Galaxy Note series identik bagi kalangan eksekutif dan profesional. Diketahui Samsung Galaxy Note adalah penyempurnaan dari Samsung Galaxy S Series.

MalangTerkini.com dilansir dari Fix Padang pada Kamis, 3 Desember 2020 di artikel "Daftar Harga Terbaru Samsung Galaxy Note Series Desember 2020, Note 20, Note 20 Ultra, Note 10 Lite" daftar harga terbaru dari Samsung Galaxy Note Series.

Samsung Galaxy Note series bukan hanya tentang upgrade teknologi. Samsung Galaxy Note series juga dilengkapi dengan S-Pen, yaitu stylus pen yang responsif dan jarang bisa ditemukan pada ponsel lain yang menampilkan konsep serupa.

Samsung Galaxy Note series selalu menarik perhatian. Misalnya Samsung Galaxy Note20 dan Samsung Galaxy Note 20 Ultra yang menawarkan teknologi DeX Wireless.

Fitur DeX Wireless memungkinkan smartphone Samsung Galaxy Note20 series (yang kemudian juga hadir juga di series S20) mempunyai kemampuan untuk dihubungkan dengan perangkat layar dan mengubahnya sebagai perangkat PC Desktop. Futur ini akan berguna untuk yang mempunyai produktivitas dan mobilitas tinggi.

Sebelumnya, Samsung Galaxy Note series memiliki fitur menarik kecuali Samsung Galaxy Note7 yang selanjutnya dijawab dengan baik oleh Samsung dengan menghadirkan penggantinya yakni Samsung Galaxy Note FE.\

Samsung Galaxy Note series merupakan jajaran lini produk ponsel Samsung terbaik. Samsung Galaxy Note tidak merilis spesifikasi yang sama persis dengan seri Galaxy S akan tetapi hadir dengan spesifikasi yang mirip dan lebih sempurna, baik dari sisi performa atau dari konsumsi daya.

Kemiripan lain dari Samsung Galaxy Note series dan Samsung Galaxy S series yaitu sama-sama dibanderol mahal. Kedua seri ini biasanya telah dilengkapi kemampuan tahan air yang bersertifikasi IP68.

Terkecuali untuk Samsung Galaxy Note10 Lite dan Samsung Galaxy S10 Lite. Kedua ponsel ini dijual di bawah harga Rp10 juta ketika diluncurkan dan tidak punya sertifikasi IP68.

Baca Juga: Samsung Galaxy Note 10 Lite, Ponsel yang Secara Harga Sekelas Iphone SE 2020 dan OPPO Reno4 Pro

Berikut ini daftar harga Samsung Galaxy Note Series dirangkum FIXPADANG.COM dari berbagai situs harga.

1. Samsung Galaxy Note 20 (2020) 256GB Rp14.499.000

2. Samsung Galaxy Note 20 Ultra (2020) 256GB Rp17.999.000 512GB Rp19.999.000

3. Samsung Galaxy Note 10 Lite 128GB (2020) Rp7.499.000

4. Samsung Galaxy Note 10 256GB (2019) Rp13.999.000

5. Samsung Galaxy Note 10+ 256GB/512GB (2019) Rp16.500.000

6. Samsung Galaxy Note 9 (2018) 6GB/128GB Rp11.299.000

7. Samsung Galaxy Note 8 (2017) 64GB Rp7.799.000

8. Samsung Galaxy Note 7 (2016) 4GB/64GB Rp5.499.000

9. Samsung Galaxy Note 6 (2016) Rp5.550.000

10. Samsung Galaxy Note 5 (2015) Rp3.500.000

11. Samsung Galaxy Note 4 (2014) Rp2.000.000

11. Samsung Galaxy Note 3 (2013) Rp1.000.000

Demikian harga terbaru Samsung Galaxy Note Series Desember 2020.***(Indah Purnama Sari/Fix Padang)

Editor: Ianatul Ainiyah

Sumber: Fix Padang

Tags

Terkini

Terpopuler