Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 SMP Semester 2 Halaman 83, Pak Adi Meminjam Uang di Bank

22 Januari 2022, 15:05 WIB
Ilustrasi. Kunci jawaban Matematika Kelas 7 semester 2 SMP Halaman 83 membahas pertanyaan Pak Adi meminjam uang di Bank sebesar Rp30.000.000,00 dengan bunga 24% per tahun. /PIXABAY/MarandaP

 

MALANG TERKINI – Kunci jawaban Matematika Kelas 7 semester 2 halaman 83 kali ini tentang tugas yaitu Pak Adi meminjam uang di Bank sebesar Rp30.000.000,00 dengan bunga 24% per tahun, itu yang harus adik-adik kerjakan. 

Dalam kunci jawaban Matematika Kelas 7 semester 2 SMP Halaman 83 kita membahas pertanyaan Pak Adi meminjam uang di Bank sebesar Rp30.000.000,00 dengan bunga 24% per tahun.

Kunci jawaban Matematika Kelas 7 semester 2 SMP halaman 83 ini mengacu pada buku paket Matematika Kelas 7 semester 2 SMP terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Kali ini kunci jawaban Matematika Kelas 7 semester 2 SMP halaman 83 ini membahas tentang Aritmatika. 

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 SMP Semester 2 Halaman 76, Seorang Penjual Sate Mengeluarkan Modal Sebesar...

Adik-adik dalam kunci jawaban Matematika kelas 7 semester 2 SMP di halaman 83 ini kita akan membahas tentang bunga.

Kata bunga yang dimaksud adalah jasa berupa uang yang diberikan oleh pihak bank kepada pihak yang menabung atas persetujuan bersama. 

Atau bunga diartikan pula sebagai jasa berupa uang yang diberikan oleh pihak peminjam kepada pihak yang meminjamkan modal atas persetujuan bersama.

Kunci Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Semester 2 Halaman 75, Tentukan Kondisi Berikut yang Menunjukkan Kondisi....

Ayo Kita Berlatih 6.2 

1. Pak Adi meminjam uang di Bank sebesar Rp30.000.000,00 dengan bunga 24% per tahun. Tentukan bunga yang ditanggung oleh Pak Adi jika akan meminjam selama:

a. 6 bulan
b. 8 bulan
c. 12 bulan
d. 16 bulan
e. 18 bulan
f. 24 bulan

Pembahasan dan jawaban:
Bunga = persen/100 x waktu/12 x pinjaman

a. 6 bulan
Bunga = 24/100 x 6/12 x 30.000.000
= 24 x 1/2 x 300.000
= 24 x 150.000 = Rp3.600.000 

b. 8 bulan
Bunga = 24/100 x 8/12 x 30.000.000
= 24 x 2/3 x 300.000
= 24 x 2 x 100.000 = Rp4.800.000

c. 12 bulan
Bunga = 24/100 x 12/12 x 30.000.000
= 24 x 1 x 300.000 = Rp7.200.000

d. 16 bulan
Bunga = 24/100 x 16/12 x 30.000.000
= 24 x 4/3 x 300.000 = Rp9.600.000 

e. 18 bulan
Bunga = 24/100 x 18/12 x 30.000.000
= 24 x 3/2 x 300.000
= 24 x 3 x 150.000 = Rp10.800.000

f. 24 bulan
Bunga = 24/100 x 24/12 x 30.000.000
= 24 x 2 x 300.000 = Rp14.400.00 

2. Pak Budi meminjam uang di Bank sebesar Rp30.000.000,00 dengan bunga 24% per tahun. Tentukan keseluruhan nominal yang harus dikembalikan oleh Pak Budi jika akan meminjam selama:

a. 6 bulan
b. 8 bulan
c. 12 bulan
d. 16 bulan
e. 18 bulan
f. 24 bulan 

Pembahasan dan jawaban:
bunga 1 bulan = besar pinjaman x persentase bunga x waktu/12
Harga 1 bulan = 30.000.000 x 24/100 x t/12 = 600.000

a. 6 bulan = Rp30.000.000 + Rp3.600.000 (hasil dari 600.000 x 6)= Rp33.600.000
b. 8 bulan = Rp30.000.000 + Rp4.800.000 (hasil dari 600.00 x 8) = Rp34.800.000
c. 12 bulan = Rp30.000.000 + Rp7.200.000 = Rp37.200.000
d. 16 bulan = Rp30.000.000 + Rp9.600.000 =Rp39.600.000
e. 18 bulan = Rp30.000.000 + Rp10.800.000 = Rp40.800.000
f. 24 bulan = Rp30.000.000 + Rp14.400.000 = Rp44.400.000 

3. Pak Yudi akan meminjam uang di Bank dengan persentase bunga sebesar 10% pertahun. Besar uang yang dipinjam oleh Pak Yudi adalah 12 juta rupiah. Jika Pak Yudi bermaksud untuk meminjam uang selama 1 tahun, tentukan.

a. Besar keseluruhan bunga yang harus ditanggung oleh Pak Yudi.
b. Besar angsuran yang harus dibayarkan, jika Pak Yudi harus mengangsur tiap bulan dengan nominal sama.

Pembahasan dan jawaban: 

a. Bunga = persentase bunga x waktu/12 x besar pinjaman
= 10/100 x 12/12 x 12.000.000
= 10 x 1 x 120.000 = Rp1.200.000

b. Angsuran = (pinjaman + bunga): 12
= (12.000.000 + 1.200.000) : 12
= 13.200.000 : 12
= Rp1.100.000

4. Pak Agus meminjam uang di Bank sebesar Rp20.000.000.00. Dalam satu tahun besar uang yang harus diangsur adalah Rp23.600.000,00. Tentukan:

a. Besar bunga yang ditanggung oleh Pak Agus selama setahun
b. Besar bunga yang ditanggung oleh Pak Agus tiap bulan.
c. Besar persentase bunga pertahun yang ditanggung oleh Pak Agus.
d. Besar persentase bunga perbulan yang ditanggung oleh Pak Agus.

Pembahasan dan jawaban:

a. Bunga = pengembalian – peminjaman
Bunga = 23.000.000 – 20.000.000 = Rp3.600.000 

b. Bunga tiap bulan = total bunga : 12
Bunga tiap bulan= 3.600.000 : 12 = Rp300.000 

c. Persen bunga per tahun = 3.600.000/20.000.000 x 100 persen
Persen bunga per tahun = 0,18 x 100 persen = 18 persen

d. Persen bunga per bulan = 300.000/20.000.000 x 100 persen
Persen bunga per tahun = 0.015 x 100 persen = 1,5 persen

5. Pak Iqbal akan meminjam uang di Bank dengan persentase bunga sebesar 12% pertahun. Besar uang yang dipinjam oleh Pak Iqbal adalah 10 juta rupiah. Jika Pak Iqbal bermaksud untuk meminjam uang selama 6 tahun, tentukan.

a. Besar keseluruhan bunga yang harus ditanggung oleh Pak Iqbal.

b. Besar angsuran yang harus dibayarkan, jika Pak Iqbal harus mengangsur tiap bulan dengan nominal sama. 

Pembahasan dan jawaban:

a. Bunga = persentase bunga x waktu/12 x besar pinjaman
Bunga = 12/100 x 72/12 x 10.000.000
Bunga = 72 x 100.000
Bunga = Rp7.200.000

b. Angsuran = (pinjaman + bunga) : 72
6 tahun = 72 bulan
Angsuran = (10.000.000 + 7.200.000) : 72
Angsuran = 17.200.000 : 72
Angsuran = Rp238.888,889

Disclaimer:

1) Konten ini hanya pilihan dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhirnya.
2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.
3) Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler