Kunci Jawaban IPS SMP Kelas 8 Semester 2 Halaman 189, 190, 191, 192 Uji Kompetensi Lengkap

3 Maret 2022, 18:11 WIB
Kunci jawaban IPS Kelas 8 semester 2 SMP Halaman 189, 190, 191, 192 membahas tentang uji kompetensi lengkap pilihan ganda dan essai. /ASPRILLA DWI ADHA/ANTARA FOTO


MALANG TERKINI – Adik-adik, sudah siap belajar ya? Mari kita membahas kunci jawaban IPS SMP kelas 8 semester 2 di halaman 189, 190, 191, 192 yaitu soal-soal uji kompetensi lengkap.

Sebelumnya kita berdoa dulu agar pembahasan kunci jawaban IPS kelas 8 semester 2 SMP di halaman 189, 190, 191, 192 kali ini dapat berjalan dengan lancar.

Nah setelah berdoa, kita mulai dalam pembahasan kunci jawaban IPS kelas 8 semester 2 SMP halaman 189, 190, 191, 192 tentang soal-soal pilihan ganda dan essai dalam uji kompetensi.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS SMP Kelas 8 Semester 2 Halaman 192 Uji Kompetensi Soal Essai Nomor 6-10

Dalam kunci jawaban IPS kelas 8 semester 2 SMP halaman 189, 190, 191, 192 ini adik-adik diingatkan kembali mengenai pokok bahasan berkaitan dengan pelaku perekonomian, perdagangan antarpulau, perdagangan antar bangsa, dan peran pemerintah dalam perekonomian.

Ekonomi maritim dan agrikultur merupakan sektor penting yang perlu dikembangkan karena perannya yang besar terhadap pembangunan ekonomi.

Kunci Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang.

Pilihlah satu jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang pada huruf A, B, C atau D.
1. Indonesia merupakan negara dengan kekayaan laut yang begitu besar. Pemaksimalan potensi laut dapat dilakukan dengan . . . .
a. memanfaatkan sumber daya laut secara massal dengan berbagai cara
b. memberikan pelatihan kepada masyarakat tentang cara-cara memanfaatkan sumber daya laut dengan cara yang bijaksana
c. menjual sumber daya laut pada pihak asing karena mereka memiliki alat yang lebih canggih
d. membiarkan saja supaya sumber daya tersebut dapat berkembang dan terus berkembang
Jawaban:
b. memberikan pelatihan kepada masyarakat tentang cara-cara memanfaatkan sumber daya laut dengan cara yang bijaksana

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS SMP Kelas 8 Semester 2 Halaman 191 Uji Kompetensi Soal Essay Nomor 1-5

2. Berikut yang bukan upaya meningkatkan ekonomi maritim di Indonesia adalah . . . .
a. mengenalkan batas-batas laut Indonesia kepada nelayan
b. meningkatkan kualitas SDM oleh pemerintah
c. memberikan kebebasan kepada kapal asing
d. memberi bantuan untuk nelayan miskin
Jawaban:
c. memberikan kebebasan kepada kapal asing

3. Rumah tangga konsumen yang menyerahkan faktor produksi berupa kompetensi kewirausahaan kepada pihak produsen akan memperoleh imbalan berupa . . . .
a. sewa
b. bunga
c. keuntungan
d. gaji
Jawaban:
d. gaji

4. Redistribusi pendapatan dilakukan sebagai salah satu bentuk berupa . . . .
a. jaminan sosial yang dilakukan negara kepada masyarakat
b. pembagian pendapatan nasional
c. pengalokasian pajak kepada penduduk miskin
d. pemberian subsidi kepada seluruh masyarakat
Jawaban:
b. pembagian pendapatan nasional

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 178, Apa yang Dimaksud dengan Teks Persuasi?

5. Pelaku ekonomi dalam suatu perekonomian terdiri atas . . . .
a. Badan Usaha Milik Negara, Badan Usaha Milik Swasta, dan Koperasi
b. Badan Usaha Milik Negara, Badan Usaha Milik Swasta, Badan Usaha Milik Daerah, dan Koperasi
c. rumah tangga keluarga, rumah tangga perusahaan, rumah tangga pemerintah, dan rumah tangga luar negeri
d. rumah tangga konsumen, rumah tangga produsen, distributor, dan pemerintah
Jawaban:
c. rumah tangga keluarga, rumah tangga perusahaan, rumah tangga pemerintah, dan rumah tangga luar negeri

6. Berikut ini yang bukan tujuan pembangunan kelautan adalah . . . .
a. pertumbuhan ekonomi tinggi secara berkelanjutan
b. menjadikan laut satu-satunya sumber pendapatan nasional
c. terpeliharanya kelestarian lingkungan dan sumber daya kelautan
d. menjadikan laut sebagai pemersatu dan tegaknya kedaulatan bangsa
Jawaban:
b. menjadikan laut satu-satunya sumber pendapatan nasional

7. Tiga peran penting rumah tangga pemerintah adalah sebagai . . . .
a. regulator, konsumen, dan produsen
b. konsumen, produsen, dan pemungut pajak
c. motivator, fasilitator, dan regulator
d. perencana, pelaksana, dan pengawas
Jawaban:
a. regulator, konsumen, dan produsen

Baca Juga: Kunci Jawaban Mata Pelajaran IPA Kelas 7 Halaman 26-27 Semester 2 Uji Kompetensi

8 Pengalokasian kembali pendapatan yang menunjuk pada transfer uang dari orang kaya ke orang miskin disebut dengan . . . .
a. redistribusi vertikal
b. redistribusi horizontal
c. redistribusi jaminan akses
d. redistribusi kredit lunak
Jawaban:
a. redistribusi vertikal

9. Berikut ini yang bukan ruang lingkup perdagangan antarnegara adalah . . . .
a. perpindahan barang dan jasa dari suatu negara ke negara yang lain
b. perpindahan modal melalui investasi asing dari luar negeri ke dalam negeri
c. perpindahan tenaga kerja dari suatu negara ke negara lain
d. perpindahan data tentang pangsa pasar dari luar negeri
Jawaban:
d. perpindahan data tentang pangsa pasar dari luar negeri

10.Berikut ini yang bukan faktor yang memengaruhi ekspor baik dari dalam ataupun luar negeri adalah . . . .
a. keadaan pasar luar negeri
b. keuletan eksportir untuk menangkap peluang pasar
c. keuletan importir untuk memenangi pangsa pasar
d. kondisi sosial, ekonomi, dan politik suatu negara
Jawaban:
c. keuletan importir untuk memenangi pangsa pasar

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Semester 2 Halaman 37 Informasi Perjuangan Tokoh Pangeran Antasari

B. Esai
Jawablah pertanyaan berikut ini secara singkat dan jelas!
1. Jelaskan hubungan peran rumah tangga konsumen dan rumah tangga produsen dengan bagan siklus perekonomian dua sektor!
Alternatif jawaban:
Peran rumah tangga konsumen adalah menyediakan berbagai faktor produksi seperti tenaga kerja, modal, keahlian, dan alam yang dijual kepada rumah tangga produksi.
Rumah tangga produsen menghasilkan atau memberikan nilai guna suatu barang atau jasa yang dijual kepada rumah tangga konsumen sehingga mendapatkan pembayaran atas barang atau jasa yang telah dihasilkan.

2. Jelaskan tiga peran pemerintah dalam perekonomian!
Alternatif jawaban:
- Pemerintah dalam perekonomian berperan sebagai konsumen dimana pemerintah membutuhkan sarana dan prasarana yang dibeli dari produsen.
- Pemerintah berperan sebagai produsen yaitu memproduksi barang atau jasa.
- Pemerintah berperan sebagai regulator yaitu berfungsi sebagai stabilisasi, alokasi dan distribusi untuk mensejahterakan rakyat.

 

3. Menurut pendapat kalian, apa langkah yang sebaiknya diambil pemerintah dalam meningkatkan ekonomi maritim?
Alternatif jawaban:
Langkah yang sebaiknya diambil pemerintah dalam meningkatkan ekonomi maritime antara lain:
1) Melakukan percepatan pembangunan infrastruktur maritime dan ketersambungan maritime.
2) Menegakkan aturan kemaritiman sebagai salah satu cara melestarikan dan mengelola sumber daya laut.
3) Melakukan perubahan paradigm pembangunan nasional dari pembangunan berbasis daratan menjadi pembangunan berbasis kelautan.

4. Menurut pendapat kalian, apa langkah yang sebaiknya diambil pemerintah dalam meningkatkan sektor agrikultur di Indonesia?
Alternatif jawaban:
Langkah yang diambil pemerintah dalam meningkatkan sektor agrikultur di Indonesia yaitu dengan cara mendukung pengembangan potensi para petani melalui distribusi pupuk dan menjaga kestabilan harga pupuk secara merata.
Memberikan penyuluhan dan perbaikan irigasi yang baik serta berusaha mengembangkan bentuk ekofarming.

5. Jelaskan 5 (lima) upaya pemanfaatan laut dalam meningkatkan perekonomian!
Alternatif jawaban:
Upaya pemanfaatan laut dalam meningkatkan perekonomian antara lain:
- Mengelola pariwisata terutama di daerah pesisir untuk meningkatkan pendapatan masyarakat pesisir.
- Mengembangkan pariwisata di dasar laut untuk menjaga kelestarian terumbu karang sekaligus memberikan penghasilan tambahan bagi masyarakat sekitar.
- Membudidayakan hasil laut dengan memberikan nilai tambah terhadap hasil laut tersebut.
- Mengembangkan teknik penangkapan ikan yang ramah lingkungan sehingga tetap terjaga kelestarian biota laut.
- Mengembangkan industri garam dan hasil budidaya laut.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Semester 2 Halaman 37 Informasi Perjuangan Tokoh Sultan Hasanuddin

6. Apa yang dimaksud dengan redistribusi pendapatan?
Alternatif jawaban:
Redistribusi pendapatan adalah pendistribusian kembali pendapatan yang diperoleh masyarakat dari kelompok kaya kepada masyarakat kelompok miskin yang bisa berasal dari pungutan pajak ataupun pungutan lainnya.

7. Jelaskan 3 (tiga) faktor yang mendorong terjadinya perdagangan antarnegara!
Alternatif jawaban:
Faktor pendorong terjadinya perdagangan antar negara yaitu:
- Perbedaan penguasaan teknologi yang memberikan nilai lebih atas sebuah barang atau jasa.
- Perbedaan sumber daya alam yang dimiliki.
- Pemenuhan kebutuhan nasional, walaupun memiliki sumber daya alam yang sama namun jumlah yang dibutuhkan masih belum bisa memenuhi kebutuhan nasional.

8. Jelaskan manfaat perdagangan antarpulau!
Alternatif jawaban:
- Manfaat perdagangan antar pulau adalah memberikan alternatif kebutuhan bagi konsumen.
- Kebutuhan atas barang yang tidak dimiliki oleh suatu pulau tertentu.
- Perbedaan hasil produk yang tidak sama.
- Lapangan kerja semakin bertambah karena adanya perdagangan antar pulau.

9. Jelaskan masalah dalam perdagangan antarnegara bagi Indonesia!
Alternatif jawaban:
Masalah yang sering terjadi dalam perdagangan antar negara bagi Indonesia adalah terlalu banyaknya melakukan impor sedangkan sedikit melakukan kegiatan ekspor sehingga sering kali nilai tukar rupiah mengalami penurunan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 207, Menentukan Tokoh dan Watak Tokoh

10. Identifikasi keunggulan dan keterbatasan Indonesia dan negara-negara ASEAN!
Alternatif jawaban:
Keunggulan Indonesia antara lain:
- Memiliki sumber daya alam dan manusia yang berlimpah yang menjadi dasar dari produksi untuk dapat memenuhi kebutuhan dalam negeri dan luar negeri.
- Memiliki sumber daya di sektor agrikultur dan maritim yang luas tersebar menjadi bahan baku untuk dapat diolah dalam meningkatkan pendapatan nasional.
- Memiliki kekayaan budaya dan adat istiadatnya yang dapat menarik wisatawan asing dan lokal untuk menambah devisa negara.

Keterbatasan Indonesia:
- Keterbatasan dalam pengolahan sumber daya alam yang ada karena terbatasnya tenaga ahli.
- Kalah bersaing dalam sisi teknologi pemanfaatan sumber daya alam.
- Kurangnya pemanfaatan sumber daya alam yang berimbang tanpa harus merusak yang sudah ada.

Disclaimer:
1) Konten ini hanya pilihan dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhirnya.

2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3) Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh kak Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang

4) Artikel kunci jawaban IPS Kelas 8 SMP halaman 189, 190, 191, 192 ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Tags

Terkini

Terpopuler