Pesan Moral Cerpen ‘Robohnya Surau Kami’ Karya A A Navis

- 17 November 2021, 13:16 WIB
ilustrasi buku - KPesan moral dalam cerpen Robohnya Surau Kami
ilustrasi buku - KPesan moral dalam cerpen Robohnya Surau Kami /Free-photos/Pixabay

Melalui cerpen ini pula kita bisa mengambil hikmah bahwa Tuhan tidak hanya menginginkan HambaNya semata-mata menyembahNya, tetapi juga menyeimbangkan urusan duniawi dan akhirat.

Sehingga tidak hanya baik dalam urusan dengan Tuhan, tetapi sebagai manusia kita juga harus berbuat baik dengan sesama.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Debat dengan Mahasiswa Saat Bersihkan Sampah Pasar Rebo Purwokerto

Dalam praktiknya, kita harus bisa menyeimbangkan antara Hablumminallah (urusan ibadah kepada Tuhan) dan Hablumminannas (urusan terhadap sesama manusia).

Hablumminallah diterapkan dalam bentuk ibadah, berdoa, dan amalan keagamaan lainnya.

Hablumminannas dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari berupa saling menolong, saling menghormati, saling berbagi, dan sebagainya

Cerpen ini juga bagus untuk meningkatkan ketakwaan pembaca kepada Tuhannya.

Baca Juga: Info dari LAPAN, 19 November 2021 Akan Terjadi Gerhana Bulan Sebagian Terlama Abad Ini

Selain mengharuskan kita untuk menyeimbangkan urusan duniawi dan akhirat, terdapat pula pesan moral dari tokoh ‘Kakek’ yang bisa kita ambil pelajaran yakni jangan mudah terprovokasi omongan orang serta jangan putus asa.

Sedangkan pesan moral dari tokoh ‘Ajo Sidi’ yakni jangan menjadi pembual yang bisa mengakibatkan orang lain rugi.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah