Profil dan Biodata Devano Danendra, Artis Muda yang Tiba-tiba Curahkan Isi Hatinya di Instagram

- 10 Desember 2022, 10:56 WIB
Berikut profil dari Devano Danendra, Artis muda yang tiba-tiba mencurahkan isi hati di Instagram pribadinya
Berikut profil dari Devano Danendra, Artis muda yang tiba-tiba mencurahkan isi hati di Instagram pribadinya /Instagran.com/@iamdevano

Ia merilis lagu pertamanya berjudul Always in Love With You bersama sang kakak, Salshadilla Juwita di tahun 2017.

Lalu namanya semakin melejit sebagai penyanyi ketika ia merilis lagu berjudul Menyimpan Rasa di tahun 2018.

Beberapa lagu yang ia rilis kemudian antara lain Ini Aku (2018), Cintaku Hilang (2019), Bisakah? (2019), Rembulan (2021), Rasi Bintang (2021) dan yang terakhir Hari Paling Bahagia (2022).

Devano pun sempat merilis beberapa lagu yang dinyanyikan duet, diantaranya Teman Cintaku bersama Aisyah Aqilah (2019), Harmoni bersama Naura Ayu (2019).

Lalu ada lagu With You Now bersama Adipati Dolken dan Funi serta lagu Another One bersama Ismail Izzani di tahun 2022.

Selain itu, Devano juga pernah merilis album pribadinya yang berjudul Cerita #! Yang dirilis pada 2020 dan album kompilasi Verrell Bramasta and Friends (2022).

Baca Juga: Profil dan Biodata Ricky Harun Lengkap dengan Umur, Nama Istri, Perjalanan Karir, hingga Akun Instagram

Selain menyanyi, Pria kelahiran 23 September 2002 ini juga mencoba terjun ke dunia perfilman.

Debut aktingnya dimulai dengan berperan sebagai Ridho dalam film Dear Nathan: Hello Salma yang tayang pada 2018.

Lalu pada 2019, cowok berusia 20 tahun ini juga berperan dalam dua film yaitu sebagai Dylan dalam film Melodylan serta sebagai Reno dalam film DoReMI & You.

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah