BTS Resmi Meluncurkan Album Baru Berjudul BE

- 21 November 2020, 09:17 WIB
BTS
BTS /Instagram/bts_army_official_big_hit_ent

MALANG TERKINI - BTS atau Bangtan Sonyeondan, Grup musik Kpop terlaris di Korea Selatan, kemarin 20 November 2020 meluncurkan album terbaru mereka berjudul BE.

Album BE mencerminkan tahun 2020 yang penuh kesedihan tapi cukup menggembirakan bagi BTS. Terlebih album Dynamite yang mereka rilis sebelumnya meraih kesuksesan di mancanegara, bahkan mendapat penghargaan di Amerika Serikat dalam ajang People Choice Award 2020.

Acara konferensi pers peluncuran album BE ini hanya dihadiri oleh 6 orang personil BTS. Hal ini dikarenakan salah satu member mereka, Suga, baru saja menjalani operasi bahu, sehingga tidak dapat dapat hadir saat konpers.

Baca Juga: Bisik-bisik dari Instagram, Athalla Naufal Sudah Putus dari Aisyah Aqilah?

Sebagaimana dilansir dari ANTARA, BTS menargetkan untuk dapat masuk ke nominasi Grammy Award 2020 yang diumumkan pada tanggal 24 November mendatang.

RM, leader dari grup BTS menyatakan bahwa mereka sangat gugup, namun sangat menantikan bahwa mereka akan masuk nominasi dalam ajang bergengsi tersebut.

Selain meluncurkan album baru, dalam konferensi pers tersebut BTS dan Big Hit Entertainment menyatakan bahwa akan ada single baru yang diluncurkan oleh BTS secara terpisah dari album BE. 

Baca Juga: Profil UMKM Malang, Fairuziba Bolen Malang dengan 5 Varian Rasa

Single ini khusus dibawakan untuk ajang American Music Awards 2020.

Belum ada konfirmasi lebih lanjut apakah single ini akan dibawakan secara langsung atau direkam terlebih dahulu.

BTS sendiri akan tampil secara langsung di Korea Selatan pada tanggal 31 Desember 2020. Ini merupakan konser pertama BTS setelah mereka membatalkan world tour dikarenakan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Wonder Woman 1984 Akan Tayang di Bioskop Tanggal 25 Desember 2020

Tak lama lagi member BTS juga akan diwajibkan mengikuti wajib militer. Negara Korea Selatan mewajibkan setiap laki-laki berusia antara 18-28 tahun untuk mengikuti wajib militer.

Durasi dinas militer bagi mereka yang masuk satuan angkatan darat adalah 21 bulan, kemudian angkatan udara 24 bulan, dan angkatan laut 23 bulan. Apabila mereka memilih sebagai polisi, maka durasi wajib militer ini 21 bulan.

Jin, anggota tertua dari BTS, rencananya akan melakukan wajib militer tahun depan saat usianya 27 tahun.

Baca Juga: Daftar Pemenang Indonesia E-Sport Award 2020, Ada Ariel Noah

Peluncuran album terbaru BTS ini juga berimbas pada menguatnya saham Big Hit Entertainment di bursa saham Korea Selatan sebesar 2,5 persen.***

Editor: Devi Ratnaning Ayu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x