7 Tanda Toxic Relationship, Pilih Bertahan atau Menjadi Bebas?

1 Februari 2021, 12:23 WIB
Ilustrasi hubungan toxic /PIXABAY/panajiotis

MALANG TERKINI - Menjalin hubungan dengan orang lain khususnya yang berhubungan dengan percintaan tidaklah mudah.

Ada kalanya sifat egoisme membuat Anda jadi terlalu mengekang atau malah menjadi pihak yang terus disakiti.

Kalau sudah seperti ini, hubungan jadi tidak sehat dan menjurus ke toxic relationship yang bisa berbahaya jika diteruskan.

Baca Juga: 5 Zodiak Paling Setia, Jangan Ragu Nikahi 5 Zodiak Ini!

Kalau Anda ingin hubungan yang benar-benar sehat dan bebas dari “racun” yang berbahaya, simak tanda toxic relationship di bawah ini. Malang terkini sudah menyarikan dari Healthline

1. Sangat Mengekang

Tanda paling umum dari pasangan yang sangat toxic adalah sering mengekang. Misal tidak boleh keluar dengan siapa pun, bahkan teman dekat yang sama-sama cewek atau cowok.

Meski sudah dijelaskan tujuannya, tetap saja tidak boleh. Bahkan, akan berujung dengan marah.

2. Mudah Cemburu

Cemburu memang tanda dari cinta yang dimiliki seseorang. Artinya, dia tidak ingin pasangannya sampai direbut.

Namun, cemburu yang terlalu berlebihan juga sangat berbahaya. Bahkan, bisa menyebabkan Anda jadi anti sosial.

3. Melakukan Hal Tidak Sopan atau Kekerasan

Melakukan tindakan tidak sopan seperti berkata kasar, menghina, sampai mengumpat seperti benar sendiri.

Apalagi sampai terjadi kekerasan seperti memukul atau hal lain yang membuat fisik jadi sakit. Sering menyakiti hati juga termasuk kekerasan meski kategorinya non fisik.

4. Tidak Nyaman Saat Bertemu

Anda akan merasa tidak nyaman jika janjian akan bertemu dengannya. Ada perasaan ingin segera meminta dia pulang agar terasa bebas.

Baca Juga: Mengapa Hari Valentine Dirayakan pada Tanggal 14 Februari? Berikut Sejarahnya

Apalagi pasangan terlalu posesif yang apa saja tidak boleh. Anda akan lebih senang kalau acara janjian batal.

5. Tidak Memberikan Kesempatan Bicara

Saat membahas sesuatu atau sedang berdebat, Anda tidak diberi kesempatan untuk berbicara.

Apa saja yang dia katakan dianggap benar dan harus diikuti. Padahal, Anda juga butuh mengemukakan pendapat.

6. Sulit Berkomunikasi dengan Baik

Berkomunikasi dengan baik dan sehat adalah tanda hubungan yang sempurna. Namun, kalau komunikasinya hanya searah dan buruk, bisa dipastikan itu tanda hubungan yang tidak sehat.

7. Sebagian Besar Keluarga dan Teman Tidak Menyukainya

Tanda lain yang sangat terlihat kalau hubungan yang dijalankan sudah toxic adalah konflik dengan keluarga atau teman dekat.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Buruk yang Memicu Kanker Mematikan, Waspada Kita Sering Melakukannya!

Sebagian besar dari mereka akan merasa marah, tidak suka, dan tidak setuju karena Anda menjadi berubah dan itu terlihat buruk.

Sebenarnya mau mengakhiri atau jalan terus dalam hubungan itu hak masing-masing. Namun, sayangi diri sendiri dan buat Anda merasa lebih bahagia, bukan selalu terpaksa.***

Editor: Ianatul Ainiyah

Sumber: Heatline

Tags

Terkini

Terpopuler