Manfaat Masker Pisang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya, Bisa Coba Sendiri di Rumah

3 Oktober 2021, 10:25 WIB
Ilustrasi: cara membuat masker dari buah pisang /Unsplas/Giorgio Trovato

MALANG TERKINI - Pisang merupakan salah satu buah tropis yang kaya akan manfaat. Selain untuk kesehatan, manfaat pisang juga baik untuk kecantikan.

Tidak hanya dapat dikonsumsi langsung, pisang juga bisa dibikin masker untuk atasi berbagai permasalahan kulit.

Kandungan yang terdapat dalam pisang seperti Vitamin A, B kompleks, Vitamin C, dan nutrisi lainnya, mampu merawat kecantikan kulitmu.

Baca Juga: Daftar Merek Masker Wajah Ilegal yang Diamankan, Polisi: Karena Dampaknya Bisa Merusak

Berikut kami rangkum dari berbagai sumber, cara membuat masker pisang dan manfaatnya untuk kulit yang bisa kamu bikin sendiri di rumah.

1. Untuk kulit berminyak

Bahan

Pisang
Madu
Lemon

Cara Bikin

Haluskan satu buah pisang

Campurkan bersama dua sendok makan madu serta satu sendok teh air lemon lantas oleskan ke seluruh wajah. Biarkan selama 15 menit

Kemudian bilas dengan air hangat

Baca Juga: Primbon Jawa: Kecocokan Jodoh Berdasarkan Weton Kelahiran, Minggu dan Kamis Sering Bertengkar

2. Untuk Hidrasi Kulit Intens

Bahan

2 sendok makan alpukat (haluskan)
1 sendok makan pisang matang (haluskan)
1 sendok teh minyak jojoba
1 sendok teh jus lemon atau jeruk

Cara Bikin

Campurkan semua bahan, Oleskan masker secara merata di wajah. Biarkan selama 15-20 menit atau sampai mengering. Cuci dengan air dingin dan keringkan.

Lebih maksimal, semprotkan toner ke wajah dan lanjutkan dengan pelembab ringan.

3. Untuk Kulit Sensitif

Bahan

1 buah pisang
1/4 cup yogurt tanpa rasa

Cara Bikin

Campurkan semua bahan, oleskan keseluruh wajah kamu

Biarkan sekitar 10-15 menit

Kemudian bilas hingga bersih dan lanjutkan dengan penggunaan pelembab untuk hasil maksimal

Baca Juga: Singgung Rencana Pemindahan Ibu Kota ke Kalimantan, Anies Baswedan: Itu Tidak akan Memindahkan Masalah

4. Untuk Kulit Kering Dan Kusam

Bahan

2 sendok makan pisang (matang dan haluskan)
1 sendok teh soda kue
sendok teh bubuk kunyit

Cara Bikin

Campur pisang tumbuk dan kunyit dalam mangkuk kaca.

Tambahkan soda kue dan campur. Oleskan masker ke seluruh wajah dan biarkan mengering.

Cuci dengan air hangat dan keringkan kulit kamu.

5. Untuk Atasi Jerawat

Bahan

Pisang

Cara Bikin

Hancurkan daging buah pisang matang, kemudian oleskan pada kulit wajah yang berjerawat. Diamkan selama 15-30 menit, lalu bilas dengan bersih.

Lakukan secara rutin hingga jerawat hilang.

6. Efek Anti Penuaan

Bahan

1 pisang tumbuk
1 sendok teh jus jeruk
1 sendok teh yogurt kental

Cara Bikin

Campurkan semua bahan

Oleskan ke seluruh permukaan wajah, diamkan hingga mengering

Kemudian bilas dengan air bersih

lakukan secara rutin agar hasil maksimal

Itulah berbagai cara membuat masker pisang untuk mengatasi atau merawat kulit cantikmu. Selamat mencoba.***

Editor: Lazuardi Ansori

Tags

Terkini

Terpopuler