Rahasia Resep 'Sapi Nggulung Sayur Cocol Sambal Bajak' ala Dea Dekan Masterchef Season 9

6 Februari 2022, 18:47 WIB
Rahasia Resep Sapi Nggulung Sayur Cocol Sambal Bajak ala Dea Masterchef /Instagram/@dea.mci9official

MALANG TERKINI – Nama Dea Prasetyawati Wibowo merupakan salah satu finalis Masterchef Indonesia Session 9 yang kini mendadak menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet.

Dalam audisinya, Dea memiliki rahasia resep menu Sapi Nggulung Sayur Cocol Sambal Bajak yang menjadi makanan pamungkas untuk menarik perhatian juri.

Hal ini terjadi tatkala wanita berusia 40 tahun tersebut menjadi finalis pertama yang berprofesi sebagai seorang dekan salah satu universitas sekaligus mahasiswa.

Baca Juga: Jadi Kontestan MasterChef, Dea Dekan Sampaikan Terima Kasih kepada Juri hingga Guru dan Dukun

Dandanan yang nyentrik membuat wanita yang kerap disapa Dea ini dengan mudah menjadi pusat perhatian. Saat audisi ia mengenakan pakaian kebaya yang membuatnya berbeda dari kontestan lainnya.

“Yellow Chef Juna, Yellow Chef Renata, Yellow Chef Arnold,” kata Dea ketika memasuki ruang audisi masterchef, sebagaimana dikutip Malang Terkini dari unggahan channel YouTube Masterchef Indonesia.

Hal yang menarik lainnya adalah ketika audisi, Dea menunjukkan bagaimana ia mengupas sayur pare yang disebut sebagai salah satu sayur pahit.

Baca Juga: Profil Biodata Faisal Harris, Mantan Suami Sarita Abdul Mukti yang Kini Telah Menikah dengan Jennifer Dunn

Menu andalan tersebut dinamakan Sapi Nggulung Sayur Cocol Sambal Bajak, yang akhirnya membawa Dea berhasil berlanjut ke babak selanjutnya.

Kepada para juri, Dea mengaku jika ide menu ini didapat makanan empal yang merupakan daging sapi yang diiris tipis kemudian digoreng setelah dimarinasi.

Untuk membuat Sapi Nggulung Sayur Cocol Sambal Bajak tidaklah sulit. Bahan yang diperlukan adalah daging sapi bagian sirloin, sayuran seperti pare, paprika, dan cabai untuk sambal bajak.

Baca Juga: Perbedaan Cara Kerja 5 Jenis Vaksin Covid-19, Yuk Cari Tahu!

Langkah awalnya adalah dengan membumbui sirloin sapi dengan beberapa bahan seperti bawang merah, bawang putih, ketumbar, garam, sedikit gula dan lada hitam.

Setelah sayuran dipotong memanjang, sayur tersebut digulung dengan daging sirloin yang telah diiris tipis sehingga menyelimuti seluruh bagian sayuran.

Jika sudah, maka Sapi Nggulung Sayur dapat disajikan dalam piring. Sementara sambal bajak ditaruh di samping makanan utama. Penikmat cukup memotong makanan tersebut dan mencocolnya dengan sambal bajak kering.

Dalam audisi tersebut, terdapat beberapa poin yang dimasak Dea yang menjadi perhatian para juri pada saat audisi saat itu.

Baca Juga: Han So hee dan Park Hyung sik akan Membintangi Drama Musikal Soundtrack 1, Ini Profil Pemain dan Sinopsis

Pada dasarnya ketiga juri menyukai ide yang diberikan Dea dalam mengeksekusi masakan, namun ada hal-hal yang perlu diperbaiki, misalnya komposisi makanan yang terlalu besar dan sambal bajak yang terlalu pahit karena digoreng hingga kering.

Chef Renata menyarankan agar kedepannya Dea dapat memperkirakan ukuran makanan, apakah makanan itu untuk sekali gigit atau dapat dipotong. Jika makanan harus dipotong dahulu sebelum dinikmati maka hendaknya ada satu elemen yang dapat menyatukan daging dengan sayuran.

Sementara itu, Chef Arnold menyatakan tidak menyukai sambal bajak yang digoreng terlalu kering karena rasanya pahit sehingga ketika dimakan dengan sayur pare rasanya akan semakin pahit, sehingga kedepannya diharapkan dapat memilih sayuran lainnya.

Meskipun diwarnai dengan berbagai pendapat dari Juri Masterchef Season 9, namun Dea berhasil meyakinkan ketiganya untuk dapat meningkatkan kemampuan memasak dan rasa dalam makanan.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: YouTube MasterChef Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler