Cara Mabar di Game Stumble Guys Multiplayer, Bagikan Kodenya dan Mainkan Bersama Temanmu

10 Juni 2022, 21:41 WIB
Cara Mudah Mabar di Game Stumble Guys /Playstore

MALANG TERKINI – Cara asyik dan seru mabar (main bareng) di game Stumble Guys multiplayer bersama teman-temanmu.

Stumble Guys merupakan permainan yang seru bila dimainkan ramai-ramai bersama teman-teman, itu sebabnya game ini menjadi bahan pembicaraan.

Tentunya ada cara tersendiri ketika kalian ingin mengajak mabar bersama teman-teman. Salah satu caranya adalah dengan membagikan kode. Nah, apa yang dimaksud dengan bagi kode? Melalui artikel ini akan kita bahas satu persatu mengenai cara mabar di game Stumble Guys.

Baca Juga: Rekomendasi 50 Nama Stumble Guys dari yang Keren, Aesthetic, Badas hingga Seram, Cocok untuk Boys dan Girl

Stumble Guys merupakan game populer yang dimainkan secara online. Game ini sangat populer dengan istilah mabar.

Mabar dilakukan bersama-sama dengan para pemain lainnya di dalam satu ruangan tersendiri. Ruangan tersebut mampu menampung hingga 32 pemain.

Sistem permainannya hampir mirip dengan Takeshi Castle. Tentunya bagi anak 90an tidak asing dengan istilah Takeshi Castle.

Stumble Guys juga terdapat sistem gugur seperti yang berlaku di Takeshi Castle. Apabila ada seorang pemain yang tidak berhasil menyelesaikan permainan maka pemain tersebut harus gugur di game ini.

Baca Juga: Kode Redeem atau Roblox Gift Code Terbaru Juni 2022: Tukar dengan Hadiah atau Robux Gratis!

Penyaringan dilakukan melalui proses yang ketat. Setiap naik level maka tingkat kesulitan ikut naik. Bagi pemain yang berhasil lolos dari jebakan mematikan di setiap sudutnya dan sampai di garis finish, maka pemain tersebut layak mendapatkan mahkota kemenangan.

Game ini bukanlah game yang mengutamakan kerjasama tim. Apabila salah satu pemain terperosok di setiap rintangan, pemain tersebut harus cepat-cepat bangkit untuk melanjutkan permainan, jika tidak maka pemain tersebut dieliminasi.

Bagi kamu yang penasaran ingin bermain bersama atau mabar di game Stumble Guys, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:

Baca Juga: Yes! Akhirnya Andy Lukito Bocorkan Jadwal Rilis Bakso Simulator Akhir Pekan Studio Versi Steam

1. Buka game stumble guys

2. membuat grup terlebih dahulu

3. Klik grup

4. terdapat dua pilihan, yaitu 'Buat Grup' dan 'Bergabung ke Grup'

5. untuk Mabar di Stumble Guys kita harus buat grup, nanti akan tampil sebuah kode berupa angka.

6. Kode ruangan muncul dan nama akunmu otomatis akan muncul di grup tersebut

Baca Juga: Menjelang 2024, Prabowo Subianto Akhirnya Ungkap Keinginannya Setelah Pensiun dari Menhan

7. Bagikan kode ruangan tersebut ke teman yang kamu ajak main

8. Bagi teman yang akan kamu ajak main tinggal memasukkan kode ruangan tersebut di bagian grup

9. Bagi teman yang ingin kamu ajak main langkah selanjutnya adalah klik grup

10. Masukkan kode ruangan tadi ke bagian 'Bergabung ke Grup'

11. Klik oke

12. Klik bergabung

Baca Juga: Mati Tenggelam Tergolong Syahid? Begini Menurut Penjelasan Gus Baha

13. Bila sudah berhasil maka akan muncul nama-nama akun yang telah bergabung di grup tersebut

14. Bila ingin langsung bermain klik 'Mainkan'

15. Secara otomatis kita akan di satu ruangan yang sama dengan teman kita

Itulah pengenalan singkat mengenai cara mabar di game Stumble Guys Multiplayer yang bisa kamu mainkan bersama teman-temanmu.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler