Disney Umumkan Sekuel Frozen 3 Sedang Digarap

15 Februari 2023, 09:31 WIB
Poster Frozen /Twitter/@PopBase

MALANG TERKINI – Siapa yang tidak tahu film Frozen? Frozen adalah salah satu film fantasi musikal yang menggunakan animasi 3 dimensi produksi Walt Disney Animation Studios, kemudian dirilis oleh Walt Disney Pictures. Film Frozen pertama kali dirilis pada tahun 2013.

Film Frozen merupakan film produksi Disney ke-53 yang menggunakan fitur animasi. Pada tahun 2019, Disney telah merilis sekuel film Frozen 2. Frozen menjadi film animasi terbaik produksi Disney dan medapat ulasan yang sangat baik dari para kritikus film. Tak heran jika Disney ingin membuat sekuel Frozen lagi dan lagi.

Di tahun 2023 ini, Disney kembali mengumumkan jika sekuel Frozen 3 sedang dibuat. Tentu hal tersebut sontak membuat para penggemar Frozen bahagia dan penasaran dengan jalan ceritanya.

Baca Juga: Disney Umumkan Akan Garap Toy Story 5, Frozen 3, dan Zootopia 2

Selain itu, banyak penghargaan yang telah dimenangkan oleh film Frozen, diantaranya adalah di Academy Awards sebagai Best Animated Feature dan Best Original Song (Let It Go), penghargaan dari Golden Globe Award kategori Best Animated Feature Film. Lalu penghargaan dari BAFTA Award kstegori Best Animated Film, dan masih banyak lagi penghargaan yang berhasil diraih.

Let it go, let it go
Can't hold it back anymore

Let it go, let it go
Turn away and slam the door

I don't care what they're going to say
Let the storm rage on
The cold never bothered me anyway

Baca Juga: Sinopsis Jab Tak Hai Jaan, Romansa antara Samar Anand, Akira Rai, dan Meera Thapar

Jika mendengar lirik lagu tersebut, pasti langsung terbayang film yang diperankan adik kakak yang tinggal di daerah salju. Iya benar, lagu itu berjudul Let It Go yang menjadi original soundtrack film Frozen, dinyanyikan oleh Idina Menzel. Kalau lagunya masih ingat, jalan ceritanya masih ingat juga nggak ya? Yuk kita nostalgia sebentar tentang alur cerita Frozen 1.

Film Frozen pertama mengisahkan kehidupan di Kerajaan Arendelle. Raja dan ratu kerajaan Arandelle memiliki dua putri bernama Elsa dan Anna. Elsa anak pertama mereka memiliki kekuatan sihir untuk membuat salju, ia sering menggunakan kemampuan tersebut untuk bermain bersama adik perempuannya, Anna.

Sampai pada suatu ketika cerita ini dimulai. Sihir Elsa tidak sengaja melukai Anna, hal tersebut membuat beberapa helai rambut Anna menjadi putih. Orang tua mereka membawa Anna ke koloni troli untuk bertemu Grand Pable dan menyembuhkan Anna. Anna berhasil disembuhkan, namun ingatan tentang sihir Elsa harus dihapus.

Grand Pable memberi peringatan kepada Elsa, agar dia belajar mengendalikan kekuatannya, karena kekuatan itulah yang akan menjadi musuh terbesarnya. Setelah kejadian tersebut, Elsa dan Anna diisolasi di dalam kastil. Interaksi antara Elsa dan Anna pun dibatasi, hal itu dilakukan untuk melindungi Anna dari sihir Elsa.

Baca Juga: Apa itu Litosfer? Berikut Fungsi dan Batuan Penyusunnya

Hubungan antara Elsa dan Anna merenggang, sebab Elsa selalu menolak tawaran bermain bersama Anna. Ketika mereka beranjak remaja, raja dan ratu meninggal karena tenggelam di laut saat badai. Posisi pemimpin kerajaan akan digantikan Elsa. Setelah ulang tahun yang ke-21, Elsa akan diangkat menjadi Ratu Arendelle.

Bukannya senang, Elsa justru takut. Dia takut warganya mengetahui kekuatan Elsa dan menjadi takut padanya. Waktu pengangkatan pun tiba, gerbang kastil akhirnya terbuka untuk umum, setelah bertahun-tahun tertutup. Banyak yang berkunjung ke Arandelle, termasuk pedagang Duke of Weselton yang licik dan Pangeran Hans dari Soulthem Isles.

Anna jatuh cinta padangan pertama pada Pangeran Hans. Setelah penobatan Elsa berjalan dengan lancar. Hans melamar Anna, tetapi tidak disetujui oleh Elsa. Anna terus mendesak Elsa agar menjelaskan alasan ketakutannya. Ketegangan pun terjadi diantara mereka, Elsa kembali tidak sengaja melepaskan sihirnya di depan semua orang.

Duke menuduh Elsa sebagai monster, hal itu membuat Elsa melarikan diri ke Gunung Utara. Di gunung itu, Elsa membangun istana es yang ia gunakan sebagai tempat tinggal dan bertapa. Namun, dalam proses pembuatan istana es, ternyata sihirnya tidak sengaja menutupi Arendelle dengan musim dingin yang abadi.

Baca Juga: Resep Membuat Dimsum Isi Ayam, Mudah dan Praktis Lengkap dengan Cocolannya

Melihat kesulitan yang dialami kerajaan akibat musim dingin membuat Anna memberanikan diri mencari Elsa. Diperjalanan Anna tersesat, lalu dia mengumpulkan persediaan yang dipunya di sebuah toko. Disanalah Anna dipertemukan dengan Kristoff, seorang pemanen es.

Kristoff bersedia membantu Anna menemukan Elsa. Sayangnya, diperjalanan mereka harus bertemu dengan serigala yang mengakibatkan giring Kristoff rusak. Mereka melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki. Kristoff dan Anna bertemu dengan Olaf, manusia salju buatan Elsa. Olaf akan menjadi petunjuk mereka menemukan Elsa.

Anna akhirnya bertemu dengan Elsa dan menceritakan kondisi kerajaan Arandelle. Elsa ketakutan dan bingung sebab tidak tahu cara membatalkan sihirnya. Ketakutan itulah membuatan kekuatan sihir Elsa tak terkendali, lagi-lagi Elsa tidak sengaja melukai Anna. Sihir Elsa membekukan hati Anna dan menciptakan monster salju raksasa bernama Marshmallow.

Monster itulah yang mengusir Anna, Kristoff juga Ola dari istana es milik Elsa. Kristoff akhirnya membawa Anna ke troll, keluarga angkat Grand Pabble. Katanya, Anna akan membeku kecuali dia mendapatkan “ciuman cinta sejati.”

Baca Juga: Link Nonton Film Upin dan Ipin Terbaru 2021: Keris Siamang Tunggal Full Movie Gratis Lengkap Sinopsis

Apakah Anna akan mendapatkan ciuman cinta sejati? Apakah kerajaan Arandelle bisa kembali pulih? Lalu Frozen 3 nanti kelanjutan dari cerita sebelumnya atau akan ada cerita yang baru? Daripada penasaran, sambil nunggu Frozen 3 rilis, anda bisa rewactch Frozen 1 dan Frozen 2.***

Editor: Iksan

Tags

Terkini

Terpopuler