5 Destinasi Wisata Alam Brebes, Tawarkan Panorama Eksotis dan Sejukkan Mata

2 Maret 2023, 14:04 WIB
Menikmati eksotisnya wisata alam Brebes yang menyejukkan mata //Instagram/@ivan_darmanto

 

MALANG TERKINI – Mendengar kata Brebes, apa yang pertama kali muncul di dalam benak? Apakah bawang atau telur asin? Ya, kota satu ini memang tidak dapat dipisahkan dari dua komoditi tersebut.

Brebes merupakan daerah di Jawa Tengah yang memiliki populasi penduduk terbanyak kedua setelah Cilacap. Selain memiliki komoditi bawang dan telur asin, sebenarnya masih banyak lagi hal yang ada di Brebes dan tentunya menarik untuk dibahas.

Salah satunya adalah wisata alam dengan panorama alamnya yang mempesona para pelancong yang berlibur ke Brebes. Tempat yang berjuluk Kota Telur Asin ini secara gepgrafis membentang dari tengah, ke arah pinggir utara Pulau Jawa.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Wisata di Cilacap yang Instagramable dan Menarik Dikunjungi

Destinasi wisata alam di Brebes yang miliki panorama eksotis

Bagi para wisatawan yang ingin berlibur dengan menikmati keindahan alam kota Brebes, dapat mendatangi destinasi berikut ini.

1. Ranto Canyon

Bagi pengunjung yang gemar memacu adrenalin, Ranto Canyon dapat menjadi salah satu destinasi wisata yang dituju. Di sini terdapat aliran sungai yang mengalir cukup deras di antara dua tebing.

Berwisata di Ranto Canyon harus siap basah-basahan. Pasalnya, para pengunjung akan diajak menyusuri aliran sungai sepanjang 770 meter ini. Selain itu, keindahan pemandangan tebing yang mengapit kedua sisi sungai akan menambah kesan eksotis.

Baca Juga: Comeback Impresif Manchester United atas West Ham, Amankan Tiket 16 Besar Piala FA

Terdapat kegiatan menarik lainnya yang juga dapat dilakukan di sini, seperti body rafting, berenang, hingga cliff jumping. Namun, harus tetap waspada mengingat aliran sungainya yang cukup deras.

2. Agrowisata Kaligua

Wisata Agrowisata Kaligua menawarkan keindahan hijaunya perkebunan teh yang menyejukkan mata. Tempat ini juga disebut-sebut sebagai Puncak-nya Brebes, karena memiliki pemandangan alam yang mirip di kawasan Puncak, Bogor.

Di sini, pengunjung dapat menikmati sejuknya udara khas dataran tinggi sembari memandangi hamparan kebun teh yang hijau. Destinasi wisata Brebes ini sangat cocok dikunjungi bagi yang ingin refreashing sekaligus healing.

Berbagai fasilitas di perkebunan ini telah disediakan, mulai dari vila dan penginapan, mushola, hingga area khusus untuk outbond. Jika sudah lelah di sini, tak jauh dari Agrowisata Kaligua terdapat beberapa objek wisata lainnya seperti Telaga Ranjeng, Mata Air Teluk Bening, dan Gua Jepang yang bisa dikunjungi.

Baca Juga: 7 Manfaat Konsumsi Mangga yang Wajib Diketahui

3. Curug Rambukasang

Curug Rambukasang termasuk surga tersembunyi di Brebes, karena masih sedikit yang megetahui keberadaan curug ini. Maklum saja, lokasinya memang tersembunyi serta akses masuk yang cukup menantang.

Namun, rasa lelah saat melewati tantangan selama di perjalanan akan sirna begitu mata akan disambut dengan pemandangan air terjun dengan ketinggian 10 meter. Debit airnya cukup deras dan mengalir di antara tebing batu.

Karena memang masih jarang dikunjungi, pemandangan alamnya masih terjaga dan alami. Curug Rambukasang ini terletak di kaki Gunung Kumbang, sehingga tak heran udaranya akan sejuk.

Di bawah air terjun, terdapat kolam yang dapat dijadikan sebagai tempat berenang dan bermain air. Apalagi ditambah dengan udara segar dan pemandangan hijau di sekeliling, tentu akan membuat betah berlama-lama di Curug Rambukasang ini.

4. Hutan Mangrove Pandansari

Baca Juga: Usaha WHO di Tengah Perang serta Kondisi Warga Sipil Ukraina

Di sisi utara Brebes, pengunjung dapat menikmati konsep wisata yang berbeda dengan wisata yang ada di sisi selatan. Ya, tempat ini menyajikan wisata hutan mangrove yang kini sedang hits dikunjungi oleh para pelancong.

Hutan Mangrove Pandansari merupakan hutan milik pemerintah yang dibangun untuk mencegah abrasi dan tempat bagi kelestarian dua juta pohon mangrove. Di hutan ini, pengunjung dapat menjelajahi hutan melalui jalan papan yang sudah disiapkan.

Selain itu, pengunjung juga dapat mengelilingi kawasan hutan mangrove dengan menaiki perahu kecil yang sudah disediakan. Jangan lupa untuk mengabadikan momen dengan berfoto di berbagai spot menarik di hutan ini.

5. Pantai Randusanga

Destinasi wisata yang satu ini sangat recommended untuk dikunjungi saat berlibur ke Brebes, apalagi letaknya yang tak jauh dari pusat kota. Pantai Randusanga menyajikan pemandangan pantai yang eksotis, apalagi ombaknya yang tenang ramah akan pengunjung.

Pantai ini merupakan salah satu spot terbaik untuk berburu keindahan sunset maupun sunrise yang menjadi daya tarik utamanya. Karena keindahan sunsetnya, banyak anak muda sekitar yang menjadikan tempat ini sebagai tempat nongkrong sembari menikmati keindahan alamnya yang ciamik.

Itulah beberapa destinasi wisata alam di Brebes yang siap memanjakan mata karena pemandangannya yang eksotis. Semoga bermanfaat!***

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler