5 Aglonema Termahal, Ada yang Harganya Mencapai Rp100 Juta

- 5 Februari 2021, 19:00 WIB
Ilustrasi Salah Satu Kulitivar Tanaman Hias Aglonema, yakni Aglonema Moonlight.*
Ilustrasi Salah Satu Kulitivar Tanaman Hias Aglonema, yakni Aglonema Moonlight.* /YouTube.com/Aglaonema Batik

MALANG TERKINI – Aglonema adalah salah satu jenis tanaman yang sedang viral akhir-akhir ini. Belakangan ini menjadi salah satu jenis tanaman hias termahal. Bahkan aglonema termahal harganya mencapai ratusan juta.

Aglonema merupakan jenis tanaman dari kerajaan Plantae, divisi Magnoliophyta, kelas Liliopsida, ordo Alismatales, famili Araceae. Ada beberapa jenis aglonema termahal yang bisa dikoleksi.

Aglonema termahal atau biasa memiliki habitat di lingkungan hutan hujan tropis. Aglonema akan tumbuh dengan baik di area yang memiliki kelembaban yang tinggi dan intensitas penyiraman yang rendah. 

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Termahal di Dunia, Tembus Angka Miliaran Rupiah

Baca Juga: 5 Jenis Ikan Guppy yang Paling Banyak Dicari dan Termahal

Aglonema merupakan tanaman dengan jenis akar serabut dan tidak memiliki kambium pada batangnya. Daun pada Aglonema menyirip dan memiliki pembuluh angkut xilem dan floem.

Dilansir Malang Terkini dari Laman Etsy pada 5 Februari 2021, inilah 5 Aglonema termahal.

1. Aglaonema Golden Hope

Aglonema jenis ini terhitung sangat langka. Aglonema ini baru diluncurkan pada 12 Sept 2020, lahir di Indonesia oleh Greg Hambali, penyilang tumbuhan terhebat.

Aglonema  termahal jenis ini memiliki daun lebar, dengan warna yang cukup beragam seperti merah, kuning ataupun hijau.

Urat daun yang tampak berbeda dengan aglonema jenis lainnya menjadi satu ciri khas khusus tanaman ini.

Pada laman Etsy Aglonema jenis ini dibandrol dengan harga Rp102.026.239.

Harga yang cukup gila bukan? Tapi bagi pecinta tanaman itu merupakan harga yang wajar, karena tidak semua orang bisa berhasil menyilangkan tanaman dengan bentuk yang unik.

Baca Juga: Melihat Megahnya Pohon Natal Termahal di Dunia, Habiskan Dana Mencapai Rp211 Miliar

2. Aglaonema Pictum Tricolor

Aglonema pictum tricolor merupakan spesies aglonema pictum. Habitat aslinya berada di lereng gunung merapi di Pulau Sumatera dan Nias.

Aglonema termahal ini biasanya tumbuh di ketinggian 1000-2000 Mdpl. Spesies ini pertama kali ditemukan pada tahun 1841 oleh Carl Sigismund.

Aglonema Jenis ini memiliki corak daun yang sangat unik. Daunnya terdiri dari 3 warna, yaitu hijau tua, hijau terang, dan putih.

Uniknya corak tersebut mirip dengan corak seragam tentara.

Pada laman Etsy Aglonema jenis ini dibandrol dengan harga Rp 11,929,649.

Baca Juga: Pemula Wajib Tahu! Ini Tips Agar Akar Tanaman Aglonema Tidak Lonyot

3. Aglonema Philodendron Pink Congo

Aglonema jenis ini merupakan Aglonema tiruan dari jenis Aglonema Pink Princess. Jika Aglonema Pink Princess memiliki warna yang alami yang disebabkan kekurangan kandungan klorofil pada daun.

Sedangkan jenis Aglonema Pink Congo memiliki warna merah muda yang tidak alami, dimana warna tersebut merupakan hasil suntikan bahan kimia.

Pada laman Etsy Aglonema jenis ini dibandrol dengan harga Rp 10,138,484

Baca Juga: Deretan Jenis Tanaman Aglonema Termahal di Indonesia, Sampai Puluhan Juta

4. Aglaonema Siam Jade Round Form

Aglonema termahal jenis ini memiliki 2-3 warna daun yang berbeda. Salah satu daunnya memiliki warna dasar hijau yang dipenuhi dengan bintik putih.

Sedangkan pada helai daun yang lain bintik putih pada daun hanya sedikit atau bahkan hampir tidak ada.

Aglonema Siam Jade yang dibudidayakan dalam negeri memiliki kualitas yang lebih baik daripada yang di import dari Thailand.

Pada laman Etsy Aglonema jenis ini dibandrol dengan harga Rp 7,653,061

Baca Juga: 10 Tips Diet untuk Menguruskan Badan yang Terbukti Secara Ilmiah, Cewek Wajib Tahu!

5. Aglaonema lotus delight

Aglonema jenis ini merupakan hasil penyilangan dari Aglonema Lipstik Putih Thailand dan A. Rotundum.

Daun Aglonema Lotus Delight memiliki warna merah muda dipinggirnya dengan urat daun yang menonjol yang juga memiliki warna merah muda.

Perpaduan antara warna hijau dan merah muda memberikan kesan yang elegan pada aglonema jenis ini.

Pada laman Etsy Aglonema jenis ini dibandrol dengan harga Rp 7,142,857

Baca Juga: 8 Jenis Aglonema yang Banyak Dikoleksi di Indonesia Beserta List Harganya Tahun 2021

Itulah 5 Aglonema termahal berdasarkan laman Etsy. Bagi Anda para pecinta aglonema, bisa segera dikoleksi. ***

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Etsy.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah