Cara Merawat Begonia Rex agar Tumbuh Cantik dan Berdaun Segar

- 8 Februari 2021, 21:30 WIB
Tanaman begonia rex
Tanaman begonia rex /Pixabay/Jan Haerer

MALANG TERKINI – Banyak orang yang gemar sekali dengan tanaman hias di masa pandemi corona seperti sekarang ini. Jenis tanaman hias banyak, mulai dari kaktus, Aglaonema, Calathea dan juga tanaman Begonia.

Banyak yang bingung cara merawat tanaman hias agar bisa terlihat cantik dan segar. Terkadang orang hanya sekedar membeli bukan untuk hobi tapi hanya untuk sekadar punya saja.

Namun, tidak seperti tanaman hias yang sulit dirawat, begonia rex cukup mudah untuk ditanam. Langkah yang harus dipelajari yaitu mengenal perilaku hidup tumbuhan yang satu ini.

Baca Juga: Fakta Menarik Tentang Tanaman Tropis Keladi, Lengkap dengan Cara Perawatannya

Begonia terkenal sebagai tanaman yang hidup di iklim tropis, seperti Indonesia. Corak daun yang warna-warni dan bentuk yang sangat menarik membuatnya banyak diburu oleh pecinta tanaman hias.

Begonia rex memiliki tanda, bentuk daun dan warna yang tidak biasa dari tumbuhan yang lain.

Daun dari tanaman Begonia sangat pendek. Di bagian tepi daun terdapat bulu yang sangat lebat berwarna merah.

Corak daun yang asimetris memiliki warna yang beraneka ragam, seperti hijau, merah muda, coklat, merah, perak dan ungu.

Baca Juga: Mendekor Ruangan dengan Tanaman Hias, Sambut Imlek dan Hari Valentine Februari 2021

Pada bunga begonia rex biasanya berwarna merah dan kecil. Untuk tanaman ini biasanya tangkai bunga selalu dipotong untuk bisa fokus untuk tumbuh.

Bagi pemula, tanaman ini adalah tanaman istimewa hal itu dikarenakan tampilannya yang menarik dan mewah membuat begonia rex menjadi tanaman khusus.

Tata cara penanaman tanaman hias ini perlu sekali perhatian khusus agar begonia rex tidak gampang rusak dan mati.

Ada pun cara merawat begonia rex sebagai berikut;

Baca Juga: 4 Tips Jitu Merawat Tanaman Agar Tidak Cepat Busuk di Musim Hujan

1. Jaga kelembaban tanaman hias satu ini dengan memberikannya air dengan takaran yang pas. Hal ini dilakukan agar tanaman begonia rex bisa subur dan daun nampak segar.

2. Begonia rex adalah tanaman yang bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar. Jika kondisi lingkungan tidak sesuai dengan tumbuh kembangnya maka begonia akan sering mudah layu. Jika hal tersebut terjadi maka hal yang perlu dilakukan adalah mengatur sinar cahaya dan siraman air yang cukup untuk begonia bisa tumbuh.

3. Begonia rex sangat menyukai sekali tanah yang ringan dan subur. Saat menanam begonia langsung di tanah, pastikan memilih lokasi yang lembab. Begonia rex akan tumbuh optimal lagi jika tanah untuk media tanamnya berbahan campuran tanah dan gambut.

Baca Juga: Bahaya, 5 Tanaman Ini Beracun untuk Hewan Peliharaan Anda

Menanam begonia rex bisa menyesuaikan dengan lingkungan sekitar. Hal yang perlu dilakukan untuk begonia agar subur dan segar yaitu dengan mengikuti tahap demi tahap langkah diatas.

Hanya perlu keseimbangan saat melakukan penanaman yang tepat saja agar bisa membuatnya tumbuh dan segar. Jika tanaman mendapat asupan cahaya, pupuk dan air secara berlebihan maka begonia rex akan cepat mati.***

Editor: Yuni Astutik

Sumber: thespruce


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x