Awas! 5 Sifat Toxic Dalam Diri yang Jarang Disadari

- 13 Oktober 2021, 07:20 WIB
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa yang merusak hubungan sosial dengan manusia lainnya adalah perangai toxic yang ada dalam diri sendiri.
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa yang merusak hubungan sosial dengan manusia lainnya adalah perangai toxic yang ada dalam diri sendiri. /Pixabay/leninscape

MALANG TERKINI – Dalam menjalankan kegiatan sosial, akan selalu ada bumbu-bumbu pertentangan dengan orang lain.

Meskipun disadari pula, gangguan semacam itu acap kali membuat seseorang tidak nyaman satu sama lainnya.

Namun dalam hubungan yang demikian, hampir semua orang memilih untuk menyalahkan orang lain sebagai sebab rusaknya hubungan.

Baca Juga: Alami Hubungan Toxic dengan Pacar? Ukur Kecocokan Kalian dengan Game Love Tester

Padahal jika ditelaah, sikap toxic yang ada pada diri sendiri sangat mampu untuk merenggangkan komunikasi dengan orang lain.  

Adapun sikap-sikap tersebut dapat diidentifikasi dari 5 sifat yang diterangkan oleh Intagram @intvrt.me.

Baca Juga: Doa Anti Galau, Anti Malas, Anti Lemah, Anti Toxic dan Pelunas Hutang dari Ustadz Adi Hidayat

1. Merasa tidak butuh siapapun

Seseorang terkadang merasa mampu melakukan segala sesuatu tanpa bantuan orang lain. ia menafikkan bahwa manusia adalah makhluk sosial.

Secara tidak sadar sikap tersebut membuat orang lain menjauh darinya.

2. Tidak pernah merasa cukup

Orang yang hidup dengan ambisi yang terlalu tinggi mungkin mempunyai sisi positifnya. Akan tetapi harus diakui mereka berpotensi akan kehilangan berharga di sekitarnya.

Baca Juga: Macam-macam Pengasuhan Anak Toxic yang Harus Dihindari Orang Tua

3. Melabeling Diri Sendiri

Kalimat labeling utamanya yang berlabel negatif sejatinya adalah bentuk pembatasan diri dari potensi positif yang seharusnya dapat dilakukan.

4. Tidak tahu kapan harus mengikhlaskan

Mempertahankan sesuatu yang secara terang-terangan diketahui tidak memiliki manfaat hanyalah bentuk penyiksaan diri.

Baca Juga: 7 Tanda Toxic Relationship, Pilih Bertahan atau Menjadi Bebas?

5. Melepaskan tanggung jawab

Perangai seperti ini membuat seseorang menjadi sosok yang tidak tumbuh dan berkembang. Hal ini karena ia meninggalkan pelajaran yang mematangkan hidupnya. 

5 perangai toxic ini dapat dijadikan sebagai bahan introspeksi diri untuk dipilih kapan sikap tersebut perlu diterapkan atau bahkan dihilangkan.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Instagram @intvrt.me


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x