Paket Promo Gojek dan Shopee Maret 2022, Pakai Voucher Biar Belanja Lebih Hemat

- 2 Maret 2022, 17:59 WIB
Ilustrasi:Dapatkan voucher promo Gojek dan Shopee Maret 2022
Ilustrasi:Dapatkan voucher promo Gojek dan Shopee Maret 2022 /Pixabay: firmbee

MALANG TERKINI - Gojek dan Shopee menyediakan berbagai paket promo menarik bagi para pelanggannya. Pelanggan bisa mengecek aplikasi Gojek dan Shopee agar tidak ketinggalan berbagai promo menarik.

Paket promo apa yang tersedia dalam Gojek dan Shopee pada Maret 2022? Cek beberapa informasi menarik berikut ini:

1. Paket Voucher Belanja dari Gojek

Pengguna Gojek bisa mengecek aplikasi Gojek untuk memantau berbagai paket promo yang ditawarkan. Salah satu paket promo yang tersedia adalah “Paket Voucher Belanja”.

Baca Juga: Kumpulan Kode Promo Grab Indonesia Maret 2022, Nikmati Diskon hingga 90 Persen

Periode promo “Paket Voucher Belanja” berlaku dari 21 Februari hingga 6 Maret 2022. Pelanggan yang memanfaatkan paket ini akan mendapatkan beberapa keuntungan yaitu:

- 1 voucher belanja kebutuhan harian senilai Rp10.000

- 1 voucher Tokopedia senilai Rp20.000

- 1 voucher diskon GoFood senilai Rp20.000

Dilansir dari GoJek, berikut ini adalah syarat dan ketentuan penggunaan promo “Paket Voucher Belanja”:

- Persediaan paket promo terbatas selama periode berlangsung

- Dana yang sudah digunakan untuk pembelian paket tidak dapat dikembalikan

- 1 pengguna hanya dapat membeli paket ini satu kali

Semua voucher akan diterima dalam waktu maksimal satu jam setelah pembelian

- Voucher berlaku selama tujuh hari setelah pembelian

- Voucher tidak dapat ditukarkan dengan uang tunai dalam kondisi apapun

Baca Juga: Tilang Eletronik Akan Diberlakukan di Jalan Tol, Jangan Lakukan 2 Pelanggaran Ini

- Tidak tersedia pengembalian sisa nilai voucher untuk pembelian dengan harga di bawah nilai voucher

- Voucher belanja kebutuhan harian hanya berlaku di Alfamart, Alfamidi, Indomaret, Hypermart, Alfagift, Segari, sayurbox, Tanihub, dan Astro

- Terdapat cashback senilai Rp10.000 untuk minimal pembelian Rp50.000 melalui voucher belanja kebutuhan harian

- Voucher Tokopedia hanya berlaku di Tokopedia

Terdapat cashback senilai Rp20.000 untuk minimal pembelian Rp300.000 melalui voucher Tokopedia

- Voucher diskon GoFood hanya berlaku di GoFood

- Terdapat diskon 35%, maksimal Rp20.000 untuk voucher diskon GoFood

- Potongan harga saat menggunakan voucher diskon GoFood dapat dilihat pada bagian ‘Ringkasan Pembayaran’ sebelum klik ‘Pesan dan antar sekarang’

- Metode pembayaran yang berlaku dalam penggunaan voucher diskon GoFood adalah Gopay.

Baca Juga: Kode Voucher Shopee Maret 2022 Untuk Semua Pengguna, Tak Takut Lagi Dompet Jebol

2. Paket Voucher Gratis Ongkir dari Shopee

Pengguna Shopee bisa mengecek aplikasi Shopee untuk memantau berbagai paket promo yang ditawarkan. Salah satu paket promo yang tersedia adalah “Paket Voucher Gratis Ongkir” yang akan berakhir pada 2 Maret 2022 pukul 23.59 WIB.

Paket ini berlaku untuk produk bertanda “Gratis Ongkir” di Shopee dengan metode pembayaran menggunakan ShopeePay, SPayLater, dan COD.

Dilansir dari Shopee, berikut ini adalah syarat dan ketentuannya:

- Semua toko bertanda “Gratis Ongkir XTRA” dengan menggunakan: Pengiriman Reguler atau Hemat dengan minimal belanja Rp30.000 dan potongan Rp30.000 untuk pengiriman luar Pulau Jawa; Pengiriman Reguler atau Hemat dengan minimal belanja Rp120.000 dan potongan Rp40.000 untuk pengiriman luar Pulau Jawa.

- Semua toko bertanda Gratis Ongkir dengan menggunakan: Pengiriman Reguler atau Hemat dengan minimal belanja Rp0 dan potongan Rp10.000; Pengiriman Reguler atau Hemat dengan minimal belanja Rp120.000 dan potongan Rp20.000; Pengiriman Kargo atau Instant Car dengan minimal belanja Rp300.000 dan potongan Rp20.000

- Semua toko bertanda Shopee Mall dan dikelola Shopee menggunakan pengiriman Reguler, Hemat, Kargo, atau Instant Car dengan minimal belanja Rp300.000 dan potongan Rp50.000.

Itulah paket Paket Promo Gojek dan Shopee Maret 2022 yang bisa kamu pakai bulan ini. ***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah