Cara Memasak Opor Ayam sebagai Hidangan Lebaran

- 30 April 2022, 12:55 WIB
Ilustrasi: Opor ayam merupakan hidangan khas yang umumnya ditemui saat perayaan lebaran.
Ilustrasi: Opor ayam merupakan hidangan khas yang umumnya ditemui saat perayaan lebaran. /Unsplash/Raphiell Alfaridzy

 

MALANG TERKINI – Masakan opor ayam merupakan salah satu jenis menu makan yang umum disajikan ketika hari lebaran. Bahan-bahan dan cara memasak opor ayam akan disajikan dalam artikel ini.

Masakan opor ayam adalah makanan berkuah yang bahan utamanya ayam yang telah dipotong-potong dengan santan kelapa sebagai kuahnya.

Hari lebaran merupakan momen yang pas untuk berkumpul bersama keluarga tercinta dan opor ayam sangat cocok untuk menu makannya.

Memasak opor ayam ternyata sangat mudah dan bahan-bahannya pun mudah dicari di pasar atau swalayan di sekitar.

Baca Juga: Resep Opor Ayam Mudah dan Enak, Menu Khas Hari Raya Idul Fitri

Berikut ini akan ditampilkan cara memasak opor ayam lengkap dengan bahan-bahan yang perlu dipersiapkan.

Bahan-bahan memasak opor ayam:

(a) Ayam 1 kg (potong-potong sesuai selera dan cuci bersih)
(b) Bawang merah 10 siung
(c) Bawang putih 10 siung
(d) Kemiri 6 butir
(e) Kunyit (kupas kulitnya)
(f) Jahe (kupas kulitnya))
(g) Ketumbar 2 sendok teh
(h) Merica 1 sendok teh
(i) Daun salam 2 lembar
(j) Sereh 2 batang
(k) Lengkuas (iris)
(l) Santan instan 100 ml
(m) Garam 2 sendok teh
(n) Kaldu ayam bubuk 2 sendok teh
(o) Gula pasir 1 ½ sendok teh
(p) Minyak goreng
(q) Air
(r) Bawang goreng

Baca Juga: Resep Bubur Sumsum Lembut untuk Buka Puasa  

Selanjutnya, untuk cara memasak opor ayam dapat dilihat pada tulisan berikut ini.

Cara memasak opor ayam:

(1) Masukkan bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, kemiri, ketumbar, merica, dan sedikit air ke dalam blender. Haluskan.

(2) Tuangkan minyak goreng ke dalam wajan.
(3) Tuang bumbu yang telah dihaluskan ke dalam wajan.

(4) Masukkan irisan lengkuas daun dan sereh yang sudah digeprek ke dalam wajan.

(5) Tumis bumbu hingga matang, tanak, dan berbau harum.
(6) Masukkan air sebanyak 1 liter lebih sedikit ke dalam wajan.

(7) Masukkan ayam yang telah dibersihkan ke dalam wajan.
(8) Masukkan garam, kaldu ayam, dan gula pasir ke dalam wajan.

(9) Aduk hingga bumbu tercampur rata dan masak ayam hingga empuk dan sedikit menyusut.

(10)Masukkan santan ke dalam wajan dan aduk terus-menerus agar santan tidak pecah.

(11)Setelah mendidih, matikan kompor.
(12) Taburkan bawang goreng di atas opor ayam.
(13) Masakan opor ayam telah siap disajikan.

Baca Juga: Resep Es Susu Tape Singkong, Cocok untuk Hidangan Buka dan Ide Jual Takjil Saat Puasa Bulan Ramadhan

Demikian cara memasak opor ayam untuk hidangan lebaran lengkap dengan bahan-bahannya. Sebagai catatan, untuk takaran garam, kaldu ayam, dan gula pasir bisa disesuaikan menurut selera masing-masing.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: YouTube CR COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah