Kapan update eFootball PES 2021 Mobile ke eFootball 2022 Mobile?, Simak Berikut Ini Jadwal dan Cara Instal

- 7 Mei 2022, 08:08 WIB
Jadwal dan cara instal update eFootball 2022 versi mobile/Konami
Jadwal dan cara instal update eFootball 2022 versi mobile/Konami /

MALANG TERKINI – Konami melalui laman resminya telah mengumumkan jadwal update eFootball PES Mobile 2021 ke eFootball Mobile 2022.

Berikut ini jadwal tepat perilisan update game eFootball PES 2021 ke eFootball 2022, beserta cara instal updatenya pada versi mobile.

eFootball PES merupakan bentuk mobile game sepak bola besutan Konami yang sebelumnya hanya dapat dimainkan di konsol game dan PC.

Baca Juga: Link Download PES 2022 eFootball dan Spesifikasi pada PC untuk Mendapatkan Best Experience

Game eFootball PES merupakan salah satu game sepak bola yang terpopuler, yang hingga kini telah mencapai lebih dari 100 Juta download pada platfrom PlayStore.

Pada awalnya pihak Konami merencanakan akan rilis update untuk eFootball pada 14 April 2022.

Namun, pihak Konami Kembali menarik pembaharuan tersebut karena dinilai masih butuh banyak improvisasi.

Baca Juga: Simak Konsep Baru Game eFootball (PES) 2022, System Requirements dan Link Download

Seperti dikutip Malangterkini.com dari laman resmi eFootball Konami, perilisan game tersebut awalnya terlalu berfokus pada ketepatan waktu dari pada memberikan kualitas game.

“Seluruh tim sedang bekerja keras untuk merilis pembaruan pada Musim Gugur ini, tetapi setelah berbagai pertimbangan, kami menyimpulkan bahwa kami memerlukan waktu lebih lama untuk memberikan kualitas yang layak kamu dapatkan”, ujar developer game asal negeri Sakura itu.

Hal ini membuat pembaharuan game eFootball 2022 versi mobile menjadi tertunda.

Baca Juga: Mobil Tertimpa Pohon Tumbang di Malang, Dapat Ganti Rugi dari Pemkot

“Kami mohon maaf dengan tulus kepada kalian semua yang telah menunggu pembaruan ini. Mohon dipahami bahwa kami mengambil keputusan ini untuk memastikan bahwa kamu memperoleh pengalaman "eFootball™ 2022" terbaik untuk perangkat seluler”.

Pihak Konami akan berkomitmen terhadap peningkatan pengalaman bermain bagi setiap orang pada prangkat seluler dan konsol.

Mereka juga mengatakan penantian para player game eFootball akan sepadan dengan update yang diberikan.

Baca Juga: Puasa Syawal Apakah Harus 6 Hari dan Wajib Berurutan Harinya? Ini Kata Buya Yahya

Lalu, seiring penundaan tersebut, kapan rencana update eFootball akan dirilis?.

Konami pada laman resminya mengatakan bahwa pembaharuan ini yang sebelumnya akan dijadwalkan pada musim Gugur 2021 menjadi musim Semi 2022.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembaharuan ini akan dirilis pada sekitar pertengahan bulan September hingga Desember 2022.

Cara instal pembaharuan eFootball juga paparkan dalam bentuk pembaharuan aplikasi di PlayStore maupun di Appstore, sehingga kita hanya perlu mengupdatenya saja.

Demikian jadwal dan cara instal update eFootball 2022 versi Mobile sesuai dikutip dari laman resmi Konami.

Pembaharuan ini patut dinantikan mengingat terdapat banyak fitur menarik pada game ini dan cukup populer di kalangan pecinta game sepak bola.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: KONAMI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah