Inilah 3 Motor Listrik Produk Dalam Negeri, Salah Satunya Buatan Siswa SMK Purbalingga

- 25 Februari 2023, 20:10 WIB
Motor listrik produk dalam negeri
Motor listrik produk dalam negeri / gesitsmotors.com

MALANG TERKINI – Saat ini pemerintah tengah gencar mensosialisasikan elektrifikasi kendaraan, termasuk penggunaan motor listrik di tanah air. Selain karena ramah lingkungan, motor listrik pun dinilai mengkonsumsi energi yang lebih hemat dibanding dengan motor konvensional.

Kabar baiknya, Indonesia saat ini telah memproduksi sendiri motor listrik secara massal yang disinyalir memiliki kualitas yang tak kalah bagus dengan motor listrik pada umumnya.

Berikut adalah 3 motor listrik yang diklaim sebagai karya anak bangsa, berikut spesifikasi untuk Anda ketahui.

Baca Juga: Motor Matic Bekas Termurah di Malang Tahun 2023, Berikut 5 Daftar Harga Motor Matic di Bawah 6 Juta Rupiah

Motor Listrik

1. Gesits

Gesits adalah produsen pertama motor listrik buatan Indonesia. Motor Gesits dikembangkan pertama kali di tahun 2018 dengan dicetuskan oleh Kementerian Riset dan Teknologi bersama dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

Sepeda motor listrik ini diproduksi di pabrik perakitan yang berada di daerah Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga: Mending Vivo Y22 atau Oppo A57? Ini Perbandingan Spesifikasi HP 2 Jutaan

Motor listrik Gesits menggunakan tenaga listrik dengan daya motor 5.000 watt . Dengan sekali pengisian daya, motor listrik Gesits bisa digunakan untuk berkendara sejauh 50 kilometer untuk baterai tunggal, dan 100 kilometer untuk baterai ganda.

Untuk segi performanya, Gesits diklaim bisa mencapai kecepatan maksimal kurang lebih 70 km/jam.

Pengisian daya baterai Gesits terbilang sangat mudah dan cepat. Pengisian daya baterai motor listrik Gesits hanya membutuhkan waktu 3 hingga 4 jam sampai baterai terisi penuh.

Gesits telah lulus uji di berbagai medan, termasuk pada banjir kedalaman 70 cm.

 Baca Juga: Benarkah Motor Listrik Dapat Insentif Terlebih Dahulu? Berapa Lama Waktu Inden?

2. Viar New Q1

Viar New Q1 memiliki tampilan gaya retro, mungil dan compact diproduksi di pabrik asal Semarang.

Motor listrik Viar New Q1 menggunakan tenaga listrik dengan daya motor 800 watt . Dengan sekali pengisian daya, motor listrik ini bisa digunakan untuk berkendara sejauh 60 km dengan kecepatan 60 km/jam.

Pengisian daya baterai motor listrik Gesits membutuhkan waktu 4 hingga 5 jam sampai baterai terisi penuh.

Kelebihan Viar New Q1 adalah fitur alarm yang dipasang guna memastikan bahwa kendaraan lebih aman dan juga tombol yang berfungsi memberikan kemudahan untuk mengoperasikan unit tanpa menggunakan kunci kontak.

 

3. Bralink EV-1

Bralink EV-1 (Electric Vehicle One) merupakan ide langsung dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Purbalingga yang dibuat oleh Industri Kecil Menengah (IKM) Logam bersama dengan siswa SMK YPT 1 Purbalingga.

Kualitas Bralink EV-1 ditengarai memiliki lifetime sebanyak 2.000 kali dibandingkan motor listrik lainnya.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah