Apakah Sedekah Tidak Diterima Allah Karena Jarang Sholat? Ini Kata Buya Yahya

- 12 Februari 2022, 13:20 WIB
Ilustrasi : hukum rajin sedekah namun jarang sholat, begini jawaban Buya Yahya
Ilustrasi : hukum rajin sedekah namun jarang sholat, begini jawaban Buya Yahya /Tangkap Layar / YouTube Al-Bahjah TV

MALANG TERKINI – Ada seseorang yang rajin sedekah tapi jarang sholat, benarkah sedekah tidak akan diterima oleh Allah? begini jawaban dari Buya Yahya. 

Pendakwah dan penceramah Buya Yahya menjawab pertanyaan dari seorang jamaahnya yang bertanya apakah benar jika kita melakukan banyak sedekah tidak akan diterima Allah SWT karena tidak menjalankan sholat?

Dilansir Malang Terkini dari YouTube Al-Bahjah TV yang diunggah 11 Februari 2022, tentang rajin sedekah tapi jarang sholat.

Baca Juga: Apakah KDRT Itu Aib yang Harus Ditutupi oleh Istri? Ini Jawaban Buya Yahya  

Dalam video tersebut Buya Yahya menjelaskan bahwa setiap orang yang melakukan kebaikan tentunya amal tersebut akan diterima oleh Allah SWT. 

“Sedekah Anda akan diterima oleh Allah SWT, tidak benar jika tidak sholat maka sedekah tidak diterima, insya Allah amal baik Anda akan diterima,” kata Buya Yahya.

Dengan melakukan amal yang baik seperti rajin sedekah itu semoga akan menjadikan seseorang untuk menjalankan sholat.

Baca Juga: Informasi Biaya Kuliah Kedokteran S1 di UII Yogyakarta Terbaru 2022

“Kita harus husnudzon, semoga dengan sedekah maka akan membuat Anda akan sholat dan berusaha mempermudah sholat,” kata Buya Yahya. 

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: YouTube Al-Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x