Contoh Pidato atau Ceramah Maulid Nabi SAW Lengkap dengan Hadits

- 29 September 2022, 10:54 WIB
Contoh pidato ceramah Maulid Nabi Terbaru 2022
Contoh pidato ceramah Maulid Nabi Terbaru 2022 /Pixabay/ahmedkeita240


MALANG TERKINI - Berikut contoh pidato atau ceramah Maulid Nabi shallallahu 'alihi wasallam lengkap dengan ayat Al-Quran dan Hadits.

Contoh pidato atau ceramah Maulid Nabi banyak dicari di bulan Rabiul Awal ini sebagai bahan dalam memberikan kata sambutan.

Contoh pidato atau ceramah Maulid Nabi berikut ini dapat dijadikan panduan bagi kalian yang mendapat tugas untuk memberi kata sambutan dalam acara Peringatan Maulid Nabi di sekolah maupun tempat-tempat lainnya.

Baca Juga: Contoh Pidato Singkat Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 2022 untuk SD, SMP, SMA

Peringatan Maulid Nabi 12 Rabiul Awal 1444 hijriah jatuh pada Sabtu, 8 Oktober 2022 masehi, sebagaimana telah dikabarkan Lembaga Falakiyah PBNU.

Biasanya, di Indonesia menggelar acara peringatan Maulid Nabi dengan mengadakan pengajian, pembacaan shalawat maupun sejarah kehidupan Nabi Muhammad shallallu 'alaihi wa sallam. .

CONTOH PIDATO ATAU CERAMAH MAULID NABI

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Alhamdu lillaahi robbil 'aalamiin, wa bihii nasta'iinu 'alaa umuurid dunyya wad diin.

Was-sholaatu was-salaamu 'alaa asyrofil 'anbiyaa-i war mursaliin, imaamil muttaqiin, sayyidinaa wa maulaanaa muhammadin, wa 'alaa aalihi wa shohbihi ajma'iin.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kita kehadirat Allah subhanahu wa ta'ala, yang dengan rahmat dan karunia-Nya kita semua dapat berkumpul dalam kesempatan penuh bahagia kali ini.

Kedua kalinya, shalawat dan salam semoga tetap terlimpahkan kepada junjungan kita, Nabi Agung Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam, yang telah membawa umat manusia dari zaman jahiliyyah yang gelap gulita menuju zaman islamiyyah yang terang benderang seperti sekarang ini.

Baca Juga: Soundrenaline 2022 Hadir di Jakarta, Simak Jadwal dan Musisi

Bapak Ibu, Hadirin Hadirat, rahimakumullah...

Alhamdulillah was-syukru lillah, pada kesempatan kali ini kita dapat menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam dalam majelis ini dengan penuh bahagia.

Tidak perlu dipertanyakan kenapa umat Islam memperingati Maulid Nabi. Sebab, jika kita tidak berbahagia atas kelahiran Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam, maka kita akan berbahagia atas siapa?

Sedangkan Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam adalah sosok manusia agung, utusan Tuhan, yang paling cinta dan kasih terhadap kita, sangat menginginkan keselamatan umat manusia di dunia hingga akhirat nanti.

Hadirin Hadirat rahimakumullah...

Allah Ta'ala telah berfirman sebagaimana di dalam kitab Al-Quran surat Yunus ayat 58.

قُلْ بِفَضْلِ اللّٰهِ وَبِرَحْمَتِهٖ فَبِذٰلِكَ فَلْيَفْرَحُوْاۗ هُوَ خَيْرٌ مِّمَّا يَجْمَعُوْنَ

Qul bifadhlillaahi wa birohmatihii fabidzaalika falyafrohuu, huwa khoirum mimmaa yajma'uun

Artinya:
"Katakanlah (Muhammad): 'Dengan karunia Allah dan rahmat-Nya, maka dengan itu hendaklah mereka bergembira. Itu lebih baik daripada apa yang mereka kumpulkan.”

Baca Juga: Orang Ini Mengaku Lebih Pintar dan Menuding Gus Baha Sebagai Ulama Sombong

Allah juga berfirman sebagaimana di dalam kitab Al-Quran surat Al-Anbiya ayat 107.

وَمَا أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِينَ

Wa maa arsalnaaka illaa rohmatal lil 'aalamiin

Artinya:
"Dan tidaklah Kami mengutusmu (Muhammad) kecuali (sebagai) rahmat bagi alam semesta".

Subhanallah...

Bapak Ibu, Hadirin Hadirat rahimakumullah...

Sekali lagi, tidak perlu dipertanyakan kenapa kita memperingati kelahiran Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam yang kehadirannya di dunia menjadi rahmat bagi seluruh alam.

Peringatan Maulid Nabi ini merupakan ekspresi kegembiraan kita atas lahirnya Nabi Muhammad dan ungkapan cinta kepada beliau shallallahu 'alaihi wassalam.

Kelahiran seorang manusia, apalagi ia Nabi yang membawa ajaran untuk kebahagian manusia di dunia hingga akhirat, itu mempunyai nilai.

Baginda Nabi Muhammad sendiri juga memperingati hari kelahiran beliau, sebagaimana sebuah hadits yang diriwayatkan Imam Muslim.

عَنْ أَبِي قَتَادَةَ الْأَنْصَارِيِّ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ سُئِلَ عَنْ صَوْمِ الِاثْنَيْنِ فَقَالَ فِيهِ وُلِدْتُ وَفِيهِ أُنْزِلَ عَلَيَّ ( رواه مسلم )

Dari Abi Qatadah Al-Anshariy radhiyallahu 'anhu, sesungguhnya Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam pernah ditanya mengenai puasa Senin, maka beliau menjawab: "Pada hari itu aku dilahirkan, dan pada hari itu pula wahyu diturunkan atasku."

Baca Juga: Amalan Agar Anak Tidak Nakal, Agar Cerdas dan Cepat Paham Belajar, Ijazah dari Habib Umar

Bapak Ibu, Hadirin Hadirat rahimakumullah...

Nabi Muhammad shallahu 'alaihi wasallam memperingati hari lahir dengan melakukan puasa. Kita mengadakan acara peringatan Maulid Nabi, substansinya juga untuk memperingati kelahiran beliau.

Tidak ada larangan dalam syari'at untuk mengadakan acara peringatan Maulid Nabi, apalagi jika diisi dengan hal-hal yang dianjurkan, seperti pengajian, pembacaan shalawat juga sejarah hidup Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam, dan sebagainya.

Jika dalam acara peringatan Maulid Nabi itu terdapat hal-hal yang dilarang syariat, tentu harus kita tinggalkan. Namun, bukan 'Maulid Nabi'-nya yang ditinggalkan.

Bapak Ibu, Hadirin Hadirat rahimakumullah...

Yang terpenting dari peringatan Maulid dengan mengenang sosok Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam adalah agar kita dapat meneladani beliau di dalam mengabdi kepada Allah Ta'ala.

Allah berfirman sebagaimana di dalam Al-Quran surat Ali Imran ayat 31.

قُلْ اِنْ كُنْتُمْ تُحِبُّوْنَ اللّٰهَ فَاتَّبِعُوْنِيْ يُحْبِبْكُمُ اللّٰهُ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ ۗ وَاللّٰهُ غَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ

Qul ing kungtum tuhibbuunallooha fattabi'uunii yuhbibkumulloohu wa yaghfir lakum dzunubakum, walloohu ghofuurur rohiim

Artinya:
"Katakanlah (Muhammad): 'Jika kalian mencintai Allah maka ikutilah aku, niscaya Allah mencintai kalian dan mengampuni bagi kalian dosa-dosa kalian', dan Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang".

Baca Juga: Teks Ceramah Maulid Nabi Singkat dan Lucu untuk Lomba Pidato Berdurasi Pendek SMA, SMP, dan SD

Demikian yang dapat saya sampaikan dalam kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Mohon maaf jika ada kurang/lebihnya.

Wassalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Demikian contoh pidato atau ceramah untuk memberi sambutan dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x