Uji Coba Jalan Satu Arah Kota Malang Bakal Segera Diterapkan, Ini Jadwal dan Rute yang Bakal Dialihkan

- 15 Januari 2023, 15:00 WIB
Ilustrasi. Jadwal Uji Coba Jalan Satu Arah Kota Malang dan Informasi Rute yang Akan Dialihkan
Ilustrasi. Jadwal Uji Coba Jalan Satu Arah Kota Malang dan Informasi Rute yang Akan Dialihkan /ADITYA PRADANA PUTRA/ANTARA FOTO

Jadwal uji coba jalan satu arah Kota Malang

Masih dikutip dari laman yang sama, Pemerintah Malang Kota merencanakan penerapan uji coba jalan satu arah akan mulai dilaksanakan pada tanggal 23 Januari 2023 mendatang.

Kepala Dishub Kota Malang menegaskan akan tetap melakukan uji coba jalan satu arah sesuai dengan jadwal tersebut. Sebab menurutnya, hal ini dilakukan untuk kebaikan bersama, tanpa bermaksud membuat pedangan merugi.

“Kami telah memberi pemahaman, dan akhirnya warga mengerti. Kami dari pemerintah tidak ada maksud sedikit pun untuk membuat usaha warga merugi. Program ini untuk kebaikan bersama, dan tanggal 23 Januari nanti kan masih tahap uji coba. Kami pun nanti akan melakukan kajian ulang jika memang dibutuhkan,” pungkas Drs. R. Widjaja Saleh Putra.

Baca Juga: JITU! Tips Lolos dari Operasi Patuh 2022, Lakukan 3 Cara Ini Agar Tidak Terjaring Razia Polisi Lalu Lintas

Rute uji coba jalan satu arah Kota Malang

1. Arah depan kantor PLN menuju perempatan Rajabali atau Jalan Semeru.

2. Depan patung Chairil Anwar

3. Perempatan Rajabali kendaraan diarahkan ke Jalan Semeru dan juga Jalan Kahuripan

4. Jalan Semeru dan Jalan Basuki Rahmat

Itulah informasi seputar jadwal uji coba jalan satu arah Kota Malang, serta beberapa jalan yang akan menjadi lokasi uji coba awal.***

Halaman:

Editor: Iksan

Sumber: Malangkota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x