Gelombang 18 Akan Ditutup Pada 19 Agustus 2021, Segera Buat Akun di Dashboard prakerja.go.id

19 Agustus 2021, 10:49 WIB
Penutupan gelombang 18 kartu prakerja pada 19 Agustus 2021 pukul 12.00 WIB /Tangkapan layar prakerja.go.id/

MALANG TERKINI- Gelombang 18 kartu prakerja resmi dibuka pada 16 Agustus 2021, dan akan ditutup hari ini 19 Agustus 2021 pukul 12.00 WIB.

Untuk dapat mengikuti gelombang 18 prakerja ini, para peserta harus membuat akun terlebih dahulu di dashboard prakerja prakerja.go.id

Untuk para peserta yang sebelumnya sudah mempunyai akun prakerja dapat langsung mengupdate data dirinya dan menautkan pada gelombang 18.

Baca Juga: 10 Golongan Ini Dijamin Tidak Lolos Kartu Prakerja Gelombang 18, Cek Namamu di Sini

Pengumuman penutupan gelombang 18 ini disampaikan melalui akun Instagram resmi Kartu Prakerja @prakerja.go.id yang diunggah pada !9 Agustus 2021.

“Sobat Prakerja, Gelombang 18 akan ditutup pada hari Kamis, 19 Agustus 2021 pukul 12.00 WIB. Bagi Sobat Prakerja yang sudah memiliki akun Prakerja dan sudah melakukan update data diri segera klik ‘Gabung’ yang ada di dashboard ya.” Tulis akun Instagram Prakerja.

Untuk dapat mengikuti gelombang 18, peserta harus mempunyai akun Prakerja. Berikut cara membuat akun Prakerja di dashboard

1. Anda harus mempunyai alamat email pribadi terlebih dahulu untuk menerima notifikasi dari pihak kartu prakerja.

2. Kunjungi laman resmi program kartu prakerja diwww.prakerja.go.id

3. Masukkan alamat email yang anda miliki di kolom ‘masukkan email kamu’

4. Isi kolom Password, password harus menggunakan 6 karakter

5. Isi kembali password yang telah ditulis di kolom ‘konfirmasi password’

6. beri centang pada kolom ‘saya menyetujui syarat dan ketentuan dan kebijakan privasi yang berlaku.’

7. Klik buat akun, konfirmasi notifikasi akan dikirim ke alamat email yang didaftarkan, bila tidak menemukan notifikasi di pesan masuk email, anda dapat cek di spam.

Baca Juga: Kapan Kartu Prakerja Gelombang 18 Ditutup? Ini Penjelasan dan Cara Daftarnya

8. Akun prakerja yang anda buat siap digunakan untuk mengikuti tahapan selanjutnya.

Setelah pendaftaran akun prakerja, langkah selanjutnya peserta harus mengisi beberapa keterangan tentang data diri, dan akan dihadapkan pada tes motivasi dan kemampuan dasar.

Adapun Syarat yang harus diperhatikan untuk dapat lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 18 ini adalah

1. Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 18 tahun ke atas

2. Tidak sedang menjalani pendidikan formal

3. Tidak terdaftar menerima bantuan sosial lainnya dalam bentuk apapun selama pademi Covid-19.

4. Bukan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, kepala desa, perangkat desa dan Direksi atau Komisaris, Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.

Baca Juga: Program Kartu Prakerja Gelombang 18, Lengkap: Mitra, Syarat, dan Tahap Pendaftaran

5. Maksimal yang dapat mengikuti kartu prakerja 2 NIK dalam 1 KK.

Segera buat akun Prakerja atau mengupdate data diri sebelum gelombang 18 resmi ditutup.***

Editor: Ianatul Ainiyah

Tags

Terkini

Terpopuler