Murid Dihina Guru Karena Tidak Bayar SPP, Anggota Dewan Temui Guru dan Kepala Sekolahnya

17 Januari 2022, 15:23 WIB
Ilustrasi - Wakil DPRD Medan menemui guru dan kepala sekolah terkait kasus siswi yang dihina karena tidak membayar SPP sekolahnya, dan berjanji akan melunasi hingga membayar uang sekolah sampai kuliah /Pixabay/Adamr

 

MALANG TERKINI – Anggota dewan datangi guru yang menghina murid karena tidak membayar SPP di Medan

Anggota dewan akhirnya mendatangi guru yang menghina murid karena tidak membayar SPP di sekolahnya SMP Negeri 28 Medan.

Saat anggota dewan mendatangi guru yang menghina murid karena tidak membayar SPP itu diterima dengan baik oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 28 Medan.

 Baca Juga: Viral! karena Belum Bayar SPP, Guru di Medan Hina Muridnya

Anggota dewan yang mendatangi guru dalam kasus menghina muridnya yang tidak membayar SPP ini adalah Wakil Ketua DPRD Medan, Ihwan Ritonga.

Seperti dilansir dari instagram pribadi Ihwan Ritonga, 11 Desember 2022 tampak dirinya datang ke SMPN 28 Medan Jalan Karya Jaya Kecamatan Medan Johor.

Ihwan Ritonga mendatangi sekolah tersebut guna merespon pengaduan siswi yang sering dihina karena miskin dan bodoh.

Kedatangan Ihwan Ritonga ini diterima Kepala Sekolah, Horas Pohan dengan didampingi dua guru kelas Refia Samosir dan Masrohima.

Kedua guru tersebut yang diduga dituduh melecehkan siswi IP dimana diduga mendapat cacian dari kedua guru tersebut yang mengatakan bahwa dirinya miskin dan bodoh.

Baca Juga: Bahaya Menyimpan Air Mineral Kemasan di Mobil, Bisa Sebabkan Gangguan Pencernaan Hingga Jantung

Menurut Ihwan Ritonga, ini adalah pengaduan kali ke dua dia terima sehingga dia merasa untuk melakukan klarifikasi dengan mempertemukan guru dan siswinya.

“Pengaduan itu sudah dua kali kita terima dari siswi yang sama. Maka untuk klarifikasi kita pertemukan siswi dan gurunya guna menyejukkan suasana,” Kata Ihwan

Siswa berinisial IP itu disebut oleh Ihwan sebagai salah satu siswa binaannya, yaitu siswi yatim piatu dan benar miskin tetapi ia berprestasi.

“Saya yang menanggungjawabi biaya sekolah anak itu. Hingga kuliah nanti saya siap membiayai biaya kuliah sepanjang berprestasi,” ucap Ihwan.

Baca Juga: Cara Menyelamatkan Bayi Tersedak, Lakukan Teknik ini agar Makanan Keluar

Ihwan menjelaskan pula bahwa saat ini ada banyak sekali anak dari warga kurang mampu di Medan dari tingkat SD hingga kuliah yang ditanggung biaya sekolahnya.

“Bila ada anak warga miskin yang putus sekolah, kita siap menanggung segala keperluannya, tapi berprestasi,” kata Ihwan setelah pertemuan tersebut.

Saat pertemuan dengan pihak sekolah, Ihwan Ritonga menekankan bahwa agar tidak ada lagi ucapan penghinaan dan cacian dari guru kepada semua anak didik.

“Karena itu sangat mengganggu psikologis anak dan berdampak kepada menurunnya minat sekolah. Sudah dua kali si IP ini mengadu kepada saya. Dia ini anak asuhan saya karena putus sekolah. Memang benar IP ini anak susah, tapi jangan lah diejek lagi. Anak ini berprestasi, dan saya yang menanggung segala keperluan sekolahnya,” jelas Ihwan Ritonga.

Baca Juga: Cara Mengecek NISN Secara Online Melalui Kemendikbud

Ihwan Ritonga juga berharap kepada Kepala Sekolah dan para guru agar mampu memotivasi siswa supaya belajar dengan baik.

“Ke depan kita harapkan jangan ada lagi penghinaan dari guru kepada siswa begitu juga sebaliknya dan sesama siswa,”imbuhnya.

Kepala Sekolah SMPN 28 Medan, Horas Pohan menyampaikan permohonan maafnya jika terjadi kesalahpahaman karena ucapan mungkin terucap dari gurunya.

Horas Pohan pun berjanji tidak akan terulang ucapan yang seperti itu dari guru kepada semua siswanya.

 “Saya siap menjamin kenyamanan seluruh siswa,” janji Horas Pohan.

Guru Refia Samosir, yang diduga melakukan penghinaan ini juga meminta maaf bila ada kata cacian terucap dari dirinya.

“Semua itu tanpa kesengajaan untuk melakukan penghinaan. Adanya perkataan itu sama sekali tidak kesengajaan,” kata Refia Samosir.

Semoga tidak ada lagi hinaan dari sisi manapun dan bentuk apapun yang dapat menjatuhkan mental anak didik kita.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Instagram @ihwan_ritonga

Tags

Terkini

Terpopuler