Terseret Arus Deras di Sungai Bern Swiss, Ini Kronologi Hilangnya Putra Sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan

27 Mei 2022, 10:35 WIB
Kronologi musibah Emmeril Khan Mumtadz, putra sulung Ridwan Kamil yang terseret arus di Sungai Bern Swiss. /instagram.com/@emmerilkahn

MALANG TERKINI – Kronologi hilangnya putra sulung Ridwan Kamil saat berenang di sungai Aaree, Bern Swiss dijelaskan oleh pihak keluarga.

Putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz dikabarkan mengalami musibah di Bern, Swiss yang terjadi pada 26 Mei 2022.

Putra sulung Ridwan Kamil hilang terseret arus sungai Aaree dan dikabarkan masih terus dalam pencarian oleh tim SAR setempat.

Baca Juga: Kronologi Hilangnya Emmeril Khan Mumtadz, Putra Sulung Ridwan Kamil Saat Berenang di Sungai Aare Swiss

Kronologi hilangnya Eril, demikian nama panggilan putra sulung Ridwan Kamil ini seperti dijelaskan oleh pihak keluarga yang diwakili oleh Elpi Nazmuzaman dalam keterangan tertulisnya tanggal 27 Mei 2022.

Dijelaskan bahwa kabar hilangnya putra sulung Ridwan Kamil yaitu Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril ini benar adanya.

Saat kejadian berlangsung yaitu pada 26 Mei 2022 keluarga Ridwan Kamil berada di Swiss untuk mencarikan sekolah Eril yang akan melanjutkan ke jenjang S2.

Kala itu Ridwan Kamil sedang berada di Inggris karena ada kegiatan bersama dengan delegasi dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sehingga tidak ikut dalam rombongan ke Swiss.

Baca Juga: LINK NONTON Film 'KKN di Desa Penari' Full Movie Gratis Diburu Netizen

Kronologisnya kejadian di daerah sungai Aaree, Bern itu saat siang hari waktu setempat dengan cuaca yang cerah.

Eril berenang di sungai Aaree bersama adik dan temannya, namun sekitar pukul 4 sore waktu setempat ketika ingin naik ke permukaan, tiba-tiba Eril terseret arus sungai yang sangat deras.

Sebenarnya Eril sempat mendapatkan bantuan dari kawannya, namun kawannya gagal menyelamatkan Eril akhirnya ia terseret derasnya sungai Aaree.

Tim SAR dan polisi Swiss langsung melakukan pencarian keberadaan Eril yang terseret arus sungai tersebut.

Baca Juga: 3 Pemain Arema FC Gabung Timnas Indonesia, Aremania Berikan Respons Hangat atas Pemanggilan Tersebut

Namun karena kondisi sudah gelap maka pencarian terpaksa dihentikan dan kemudian dilanjutkan esok hari.

Mendengar kabar tersebut Ridwan Kamil langsung menyusul keluarga ke Swiss dan saat ini telah bersama dengan keluarga di sana.

Pihak keluarga meminta doa kepada semua masyarakat agar Eril dapat ditemukan kembali dalam keadaan sehat.

“Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afiat,” kata Elpi.

Baca Juga: Putra Pertama Ridwan Kamil, Emmeril Khan, Hilang di Swiss, Begini Kronologinya!

Keluarga Ridwan Kamil juga berterima kasih karena bantuan yang diberikan oleh pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss dan kepolisian setempat yang berupaya mencari keberadaan Eril.

“Kami berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril,” ucap Elpi.

Itulah kronologi hilangnya Emmeril Khan Mumtadz, putra sulung Ridwan Kamil yang terseret arus di Sungai Bern Swiss.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Tags

Terkini

Terpopuler