RSUD Jombang Trending Twitter, Bayi Meninggal Diduga Akibat Penanganan Tak Sesuai Surat Rujukan

1 Agustus 2022, 06:19 WIB
RSUD Jombang dinilai tidak layak dan tidak etis terkait pelayanannya kepada masyarakat /Tangkap Layar Twitter/@MinDesiyaa/

MALANG TERKINI - RSUD Jombang Trending Twitter hari ini Senin, 01 Agustus 2022 dengan tagar #RSUDJOMBANG.

Bermula dari cuitan netizen yang mengupload ulasan tentang RSUD Jombang di Google dengan pemberian rating bintang satu.

Pemilik akun twitter @MinDesiyaa mengunggah review dan rating RSUD Jombang bahwa akibat kelalaian staf rumah sakit yang mengakibatkan keponakannya meninggal dunia.

Baca Juga: Viral! Video Sembako Bantuan Presiden Dikubur di Depan Gudang JNE Express Depok

Dalam cuitannya @MinDesiyaa menceritakan adiknya yang akan melahirkan di RSUD Jombang membawa surat rujukan dari Puskesmas untuk melahirkan secara cesar.

Namun, saat di Rumah Sakit menolak tindakan cesar dan menyarankan lahiran normal.

Saat proses persalinan sangat ibu sudah mengejan sekuat tenaga.

Baca Juga: Klarifikasi RSUD Jombang Soal Janin Meninggal Karena 'Ditolak' Operasi Caesar

Hal ini membuat dokter menggunakan alat sedot untuk mengeluarkan bayi karena berat badan bayi yang cukup besar, sang ibu kesusahan mengeluarkannya.

Alhasil usaha tersebut gagal, terpaksa dokter mengambil jalan dengan memotong kepala bayi tersebut karena bayi sudah meninggal karena leher bayi terjebit terlalu lama.

"Thread ini aku buat karena kluargaku hanya bisa pasrah, mau nuntut pun kita gak tau jalur nya dan pastinya membutuhkan biaya yg tidak sedikit

Baca Juga: RSUD Jombang Beri Klarifikasi Soal Kisah Viral Janin yang Meninggal Setelah Tidak Dioperasi Caesar

Sang bayi diberi CAHAYA REMBULAN dipanggil Bulan." Tulis akun twitter @MinDesiyaa

Netizen pun memberikan banyak tanggapan atas ulasan ini, lantaran pihak RSUD Jombang sering mengalami masalah yang serupa.

Tak sedikit pula yang berharap agar RSUD Jombang bertanggung jawab atas kejadian ini.

Baca Juga: RSUD Jombang Berikan Klarifikasi Soal Penanganan Persalinan yang diduga Sebabkan Bayi Meninggal

Hingga saat ini RSUD Jombang belum memberikan keterangan terkait kasus yang menyangkut namanya.***

Discalimer: Pihak RSUD Jombang sudah melakukan klarifikasi, bida baca di sini >> KLIK DI SINI

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler