Hari Pers Nasional 2023: Menkominfo Ingatkan 3 Tantangan Era Disrupsi Pada Jurnalis dan Media

9 Februari 2023, 08:00 WIB
Ilustrasi. Rangkuman pidato Menkominfo Johnny G. Plate dalam peringatan HPN 2023 /Instagram.com/johnnyplate

MALANG TERKINI - Memperingati Hari Pers Nasional 2023, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate ingatkan tiga tantangan kepada pers, jurnalisme, dan media di era disrupsi digital.

Dewan Pers pada 8 Februari 2023 mengadakan Konvensi Nasional Media Masa dalam rangkaian memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2023 yang bertajuk "Peluang Pers di Tahun yang Menantang".

Agenda rangkaian acara tersebut diselenggarakan di Medan, Sumatra Utara, dan dihadiri oleh Menkominfo Johnny G. Plate.

Baca Juga: Profil Biodata Johnny G Plate, Menteri Komunikasi dan Informatika Digoyang Isu Reshuffle

Melalui pidato sambutannya, Menkominfo Johnny menyampaikan tiga tantangan pada era disrupsi digital yang akan dihadapi oleh para jurnalisme, pers, dan media.

Tiga tantangan yang dimaksud yaitu pertama, kecepatan mentransmisikan konten digital tepat dengan harapan pembaca/audiens. Kedua, mengantisipasi penyebaran berita yang disinformasi, misinformasi dan malinformasi yang makin marak. Dan ketiga terjadinya pergeseran sumber-sumber berita yang diakses oleh masyarakat Indonesia.

"Pers, jurnalisme dan media patut bersiap dalam menghadapi berbagai tantangan, terlebih di era disrupsi digital saat ini sebagai mana yang disampaikan oleh Ketua Dewan Pers,” kata Menkominfo Johnny G. Plate di rangkaian HPN 2023 di Medan, Sumatra Utara seperti yang dikutip Malang Terkini dari Kominfo Rabu, 08 Februari 2023.

Selanjutnya Menkominfo menjelaskan mengenai tantangan pertama yang Mengacu pada hasil kajian Reuters Institute tentang trend yang akan datang.

Baca Juga: Tahun 2023 Diprediksi Dihantam Resesi, Berikut Ini E-Commerce No.1 Pilihan Penjual

Ketika industri media tidak lagi hanya ditentukan dari kemampuan cepatnya dalam mengadopsi teknologi digital, melainkan juga kemampuan cepatnya dalam mentransmisikan informasi dalam konten digital untuk memenuhi harapan/ekspektasi masyarakat.

Terlebih kebebasan pers saat ini sudah berkembang sangat pesat di negara Indonesia. Oleh karena itu, harapannya bisa diimbangi juga dengan tanggung jawab dari pers, jurnalisme, dan media dalam membuat konten berdasarkan budaya, norma, dan etika yang berlaku di negara dalam memenuhi ekspektasi itu.

Berikut mengenai tantangan kedua, Menteri Johnny meminta kepada pers, jurnalisme, dan media untuk memperhatikan dengan sangat serta perlu melakukan diskusi dalam mencari solusi untuk mengatasi penyebaran disinformasi, misinformasi dan malinformasi.

Menkominfo mengatakan, termasuk berita dengan tren clickbait sarat sensasi yang sering ada di pemberitaan media online.
Diharapkan kedepannya lebih diperhatikan, agar ruang digital nasional bersih dari hal-hal itu serta menjadi lebih bermanfaat.

Baca Juga: Isak Tangis Gempa Kahramanmaras, Bagaimana Tanggapan Pemerintah Indonesia?

Pada tantangan ketiga yang akan terjadi, Menkominfo menilai adanya kemajuan digital yang secara perlahan akan memotivasi audiens menjadi lebih banyak menggunakan media digital untuk dijadikan sumber pemberitaan daripada media konvensional.

Hal itu dapat dilihat dari dari Reuters Institut Digital News Report 2023 yang disampaikan oleh Menteri Johnny pada sambutan peringatan HPN 2023.

Bahwa media online telah menjadi sumber yang paling banyak diakses masyarakat Indonesia, angka mencapai 88 persen, termasuk media sosial 68 persen.

Sementara angka untuk media konvensional televisi terdapat 57 persen, serta media cetak yang paling sedikit di sedikit dibaca oleh audiens yaitu hanya 17 persen saja.

Baca Juga: Profil Bjorka, Sosok Hacker yang Berhasil Meretas Situs Kominfo dan Menulis Pesan ‘Stop Being an Idiot’

“Terlepas dari berbagai tantangan yang dihadapi media pers dan jurnalisme memiliki peran yang sangat krusial dalam mengatasi persoalan, baik global maupun nasional tentunya,” tegasnya.

Demikian sambutan Menkominfo Johnny G. Plate dalam memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2023 terhadap tantangan dan hal-hal yang perlu diperhatikan oleh media, jurnalisme dan pers.***

Editor: Iksan

Sumber: kominfo.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler