Presiden Jokowi Minta Semua Warga Indonesia Tidak Takut Disuntik Vaksin Covid-19

- 18 Desember 2020, 15:29 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) /Facebook/Presiden Joko Widodo

MALANG TERKINI – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap seluruh warga Indonesia tidak menolak untuk divaksin Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam acara "Pemberian Bantuan Modal Kerja (BMK)" di teras samping Istana Kepresidenan Bogor, Jumat 18 Desember 2020.

Acara tersebut Jokowi memberikan BMK kepada sekitar 30 orang pelaku usaha mikro dan kecil, masing-masing mendapat bantuan Rp2,4 juta.

Baca Juga: Yakinkan Vaksin Covid-19 Aman, Jokowi Tegaskan Jadi Penerima Pertama

"Saya tanya sekali lagi siapa yang di sini mau divaksin? tadi kok gak mau? Saya harapkan semua mau, tidak ada yang menolak," kata Presiden Jokowi, sebagaimana dikutip Malang Terkini dari Antara.

Ia merharap tidak ada yang takut untuk disuntik vaksin.

 "Yang hadir di sini ada yang ingin divaksin? Ada yang ingin disuntik vaksin? Mau gak ada yang mau? Bagaimana sih? Takut apa? Yang tidak mau divaksin ada? Ada di sini yang tidak mau divaksin?" tanya Presiden.

Baca Juga: Presiden Jokowi: Vaksin Covid-19 untuk Masyarakat adalah Gratis

Para penerima bantuan yang ditanya tidak menjawab. Presiden Jokowi lantas menegaskan jika dirinya nanti yang bakal menerima suntikan vaksin Covid-19.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x