8 Mei 2021 Diperingati Sebagai Hari Palang Merah dan Hari Sabit Merah Sedunia, Berikut Sejarahnya

- 7 Mei 2021, 20:32 WIB
Ilustrasi:  Hari Palang Merah dan Hari Sabit Merah Sedunia
Ilustrasi: Hari Palang Merah dan Hari Sabit Merah Sedunia /Pixabay/PublicDomainPictures

MALANG TERKINI – Tanggal 8 Mei 2021 diperingati sebagai Hari Palang Merah dan Hari Sabit Merah Sedunia. Ditetapkannya tanggal tersebut juga memiliki sejarah tersendiri yang melibatkan tokoh pencetus Komite Palang Merah Internasional, yaitu Henry Dunant.

Tanggal 8 Mei ditetapkan sebagai Hari Palang Merah dan Hari Bulan Sabit Merah Internasional untuk memperingati kelahiran Henry Dunant.

Henry merupakan pria berkebangsaan Swiss yang lahir pada 8 Mei 1828, ia merupakan pendiri Komite Palang Merah Internasional sekaligus penerima nobel perdamaian perdana. Yuk ikuti sejarah Hari Palang Merah dan Hari Sabit Merah Sedunia berikut.

Baca Juga: 25 Ucapan, Slogan, dan Quote untuk Memperingati Hari Palang Merah Sedunia dalam Bahasa Inggris dan Terjemahan

Apa itu Hari Palang Merah dan Hari Sabit Merah Sedunia? Hari nasional tersebut merupakan perayaan tahunan dari prinsip-prinsip Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah sebagai organisasi kemanusiaan terbesar di dunia.

Gerakan tersebut mencakup Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulah Sabit Merah (IFRC)  sekaligus Perhimpunan Palang Merah yang terdiri dari 186 negara.

Konsep Palang Merah muncul pertama kali pada 24 Juni tahun 1859. Saat itu pasukan Perancis dan Italia sedang bertempur melawan pasukan Austria dalam sebuah peperangan.

Ketika Henry dalam perjalanannya untuk menemui Kaisar Perancis, Napoleon III, ia mendapati ribuan tentara terluka. Sedangkan bantuan medis saat itu tak cukup untuk menangani para korban pertempuran saat itu.

Baca Juga: Download Twibbon Hari Palang Merah Sedunia 8 Mei 2021, Lengkap dengan Sejarah Diperingatinya

Halaman:

Editor: Yuni Astutik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x