Upacara Lagi, Tanggal 18 Agustus 2021 Ndalem Pojok Peringati Lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia

- 18 Agustus 2021, 11:29 WIB
Upacara peringatan berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia di Situs Ndalem Pojok Soekarno
Upacara peringatan berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia di Situs Ndalem Pojok Soekarno /Dokumen pribadi / Malang Terkini - Muhammad Isnan/

MALANG TERKINI – Tidak hanya menggelar upacara kemerdekaan, Ndalem Pojok Persada Soekarno menggelar upacara kembali pada tanggal 18 Agustus 2021.

Upacara yang digelar pada tanggal 18 Agustus adalah peringatan lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Menurut Pengelola Situs Ndalem Pojok Persada Soekarno, Kushartono tanggal 17 dan 18 Agustus tahun 1945 lalu adalah dua momen penting.

Baca Juga: Mengenal Sosok Jenderal Sudirman, Panglima Perang Kemerdekaan Indonesia

Pasalnya, tanggal 17 Agustus tahun 1945 adalah hari proklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia, bukan lahirnya Indonesia.

Sementara itu tanggal 18 Agustus tahun 1945 merupakan kelanjutan daripada proklamasi yaitu didirikan lah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“NKRI ini tidak serta merta berdiri saat proklamasi kemerdekaan, namun dalam sejarahnya Negara Indonesia baru resmi berdiri tangal 18 Agustus 1945,” ungkap Kushartono.

Namun demikian, ia mengatakan kalau hari lahir NKRI ini justru jarang sekali yang memperingati, termasuk adalah pemerintah.

“Kami melaksanakan upacara peringatan berdirinya NKRI tanggal 18 Agustus ini ya salah satunya mengingatkan kepada kita semua, bahwa NKRI ini pernah didirikan,” katanya.

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x