Ganjar Pranowo Bawa Oleh-oleh dari Papua: Wacana Desa Kembar

- 4 Oktober 2021, 07:24 WIB
Ilustrasi Ganjar Pranowo dan Program Kampung Kembarnya.
Ilustrasi Ganjar Pranowo dan Program Kampung Kembarnya. /Humas Pemprov Jateng

MALANG TERKINI - Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah dengan gayanya yang lugas membawa Oleh-oleh dari Papua. Selain untuk menghadiri PON XX Papua 2021, ternyata Ganjar Pranowo membawa Oleh-oleh banyak cerita.

Oleh-oleh yang dibawa Gubernur Jawa Tengah ini adalah cerita yang cukup menarik. Ganjar mengunjungi salah satu kampung peradaban di Papua, Kampung Yoka namanya. 

Kampung Yoka merupakan kampung peradaban yang berada di distrik Jayapura. Banyak tokoh yang lahir dari kampung ini. Karena dari sinilah lahirnya pendidikan di tanah Papua. 

Baca Juga: Ganjar Pranowo Lakukan Kunjungan Balasan ke Kediaman Rektor Universitas Cendrawasih

Saat Ganjar Pranowo berkunjung ke kampung Yoka, disambut hangat dengan tari-tarian daerah Papua. Mereka menyambut dengan suka cita. Ganjar Pranowo diterima oleh Ondoafi Yoka, sebutan kepala adat di Papua. Hal tersebut seperti yang dilansir Malang Terkini dari akun Instagram @ganjar_pranowo, 2 Oktober 2021.

"Terima kasih Bapak mau singgah, ini adalah kampung peradaban," kata Ondoafi Yoka mengawali sambutannya. 

Kemudian dia melanjutkan bahwa di kampung Yoka inilah  pertama kali dibangunnya Sekolah Dasar di Papua. Saat itu yang mendirikan adalah pemerintah Belanda. 

"Dan kampung Yoka ini adalah kampung yang diberkati. Terimakasih bapak sudah injak ke kampung kami. Ini tidak sia-sia, karena siapapun yang menginjak kampung ini, pasti meraih sukses. Kita berdoa untuk semua," kata Ondoafi Yoka, Titus Mebri saat menyambut Ganjar.

Ganjar disemati hiasan kepala oleh Titus Mebri. Hiasan itu bersimbol burung surga, burung Cendrawasih. Gubernur Jawa Tengah itu mengucapkan terima kasih atas kehormatan ini. 

Halaman:

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Instagram/@ganjar_pranowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x