Pelaku Perampokan di Pegadaian Jagakarsa Menggunakan Pistol Mainan

- 15 Desember 2021, 08:52 WIB
Aksi Perampokan di Pegadaian Jagakarsa Menggunakan Pistol Mainan Viral di Medsos
Aksi Perampokan di Pegadaian Jagakarsa Menggunakan Pistol Mainan Viral di Medsos /Karawangpost/pexels: cottonbro


MALANG TERKINI - Polisi berhasil meringkus pria yang melakukan perampokan di toko pegadaian Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Aksi perampokan itu terjadi di Jalan Kahfi 2 pada Senin, 13 Desember, sekira pukul 20.00 WIB.

Pelaku perampokan tersebut mengancam korban dengan senpi yang ternyata adalah pistol mainan.

Dalam melancarkan aksinya itu, pelaku masuk ke dalam toko dengan berpura-pura menggadaikan laptop.

Baca Juga: Pelaku Perampokan Bersenjata di Kantor Pegadaian Jagakarsa Berhasil Diringkus Polisi dan Warga

“Kejadiannya (Senin) sekitar pukul 8 malam. (Pelaku) itu pura-pura gadai laptop,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jaksel, Kompol Ridwan, dilansir Malang Terkini dari Humas Polri.

Kemudian pelaku menodongkan pistol mainan dan menyuruh korban untuk menyerahkan uang yang ada di brankas kasir.

Pelaku juga menyandera para karyawan toko tersebut dengan dimasukkan ke dalam kamar mandi, serta merusakkan server CCTV.

Sebuah video yang beredar di media sosial memperlihatkan kejadian saat pelaku dikepung polisi dan warga.

Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Marah Besar, Sanksi Mutasi Tour of Area Bagi Polisi yang Tolak Laporan Masyarakat

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Humas Polri Antara News Instagram @jakarta.terkini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x