Gunung Semeru Kembali Erupsi: Warga Berhamburan Selamatkan Diri

- 16 Desember 2021, 14:14 WIB
Gunung semeru kembali Keluarkan Awan Panas dan Lahar dingin
Gunung semeru kembali Keluarkan Awan Panas dan Lahar dingin /Instagram @khofifah.ip

MALANG TERKINI- Gunung semeru kembali erupsi pada pagi hari ini kamis 16 Desember 2021 sekitar pukul 09.30 WIB. Awan panas terlihat mengepul diatas gunung semeru.

Perlu diketahui gunung yang menjadi primadona para pendaki tersebut erupsi secara tiba-tiba sehingga membuat warga panik.

Para petugas dan aktivis pun bergegas mengevakuasi warga yang sedang beraktivitas di zona merah untuk pergi ke tempat yang lebih aman.

Baca Juga: Semeru Erupsi Lagi, Relawan Berlarian Menyelamatkan Diri

Sebelumnya di pagi hari dikutip Malang Terkini dari Instagram Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa @Khofifah.ip beliau mengunggah foto guguran awan panas di gunung semeru.

“Saudaraku, jam 03.57 pagi tadi masih ada guguran awan panas dari gunung Semeru ke arah curah kobokan. Mohon semua waspada. Dan sabar jangan ada pergerakan ke daerah terdampak kecuali tim pencarian dan penyelamatan (SAR). Tetap ikuti arahan pemerintah dan tim di lapangan. Mohon tetap tenang dan jangan panik. Kamis (16/12)”

Netizen pun mengomentari unggahan tersebut dengan berbagai macam komentar baik itu ajakan doa bersama maupun memberikan rekomendasi

Baca Juga: Sinopsis Film Spiderman 2 dan Jadwal No Way Home di Bioskop Kota Malang Lengkap dengan Harga Tiket

“Gelar Doa bersama bu lintas agama untuk keselamatan bangsa” kata @luq_82

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Instagram @actmalang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x