Saat 100 Tahun Indonesia Merdeka, Olahraga Indonesia Targetkan Peringkat 5 Besar Dunia

- 29 Januari 2022, 07:45 WIB
Target Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Pada Tahun 2045 Olahraga Indonesia Menduduki Peringkat 5 Besar Dunia
Target Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Pada Tahun 2045 Olahraga Indonesia Menduduki Peringkat 5 Besar Dunia /Instagram/@kemenpora

 

MALANG TERKINI – Presiden Joko Widodo telah mengeluarkan Perpres nomor 86 tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).

Hal ini merupakan hal yang sangat baik untuk potret pemuda dalam 100 tahun mendatang di tahun 2045 tepatnya genap 100 tahun indonesia merdeka.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali, saat menghadiri acara MGN Summit 2022.

Baca Juga: Menpora Berharap Timnas Indonesia Tidak Patah Semangat dan Bisa Bangkit pada Leg 2 Final AFF 2020

Dikutip dari laman Kemenpora pada 29 Januari 2022, Dalam acara ini, Menpora Amali berbicara tentang potret pemuda dalam 100 tahun Indonesia Merdeka atau tepatnya tahun 2045.

“Kita tahu bahwa para pelaku-pelaku olahraga itu mayoritas adalah generasi muda. Kita juga mempunyai mimpi yang besar khususnya untuk prestasi kita di bidang olahraga ini bahwa kita harus meningkat dan kita sejajar dengan negara-negara lain di dunia, dalam Desain Olahraga Nasional tepatnya 100 tahun Indonesia Merdeka atau tepatnya di olimpiade 2045 kita mencanangkan Indonesia pada peringkat 5 dunia untuk olimpiade dan paralimpiade," kata Menpora Amali.

Hal tersebut merupakan pekerjaan yang besar karena harus membangun prestasi, agar bisa menjadi kebanggaan buat bangsa dan negara, Pasalnya, selama ini prestasi generasi muda di bidang olahraga belum terdesain.

Baca Juga: Willie Salim Tantang Cat Rambut, OMG! Gitu Doang Dapat Rp1,5 Juta

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Kemenpora


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x