Hasil Sidang Isbat Lebaran Idul Fitri 1 Syawal 1443 H Diumumkan pada 1 Mei 2022

- 1 Mei 2022, 16:02 WIB
Pungumuman penetapan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H, melalui sidang Isbat hari ini
Pungumuman penetapan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H, melalui sidang Isbat hari ini /Kornelis Kaha/Antara Foto

MALANG TERKINI - Pengumuman hasil Sidang Isbat penetapan atau penentuan Idul Fitri 1443 H bakal digelar pada 1 Mei 2022.

Lebaran 2022 versi pemerintah bakal diumumkan selepas pelaksaan Sidang Isbat yang dilakukan oleh Kementrian Agama (Kemenag) pada hari ini.

Jika Hilal memenuhi syarat yang ditentukan pada Sidang isbat, maka pemerintah bakal memutuskan lebaran Idul Fitri 1 Syawal 1443 H jatuh pada tanggal 2 Mei 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming Sidang Isbat oleh Pemerintah Awal Syawal 1443 H pada 1 Mei 2022

Pada Sidang Isbat tahun ini, Kemenag bakal mengundang beberapa perwakilan Dubes dari sejumlah negara serta ormas Islam yang ada di Indonesia.

“Kita mengundang ormas Islam untuk mengikuti sidang isbat awal Syawal 1443 H yang akan digelar pada 1 Mei 2022,” ujar Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais dan Binsyar) Kemenag, Adib, dikutip dari laman Kemenag.

"Kita undang juga duta besar negara-negara sahabat," lanjut Adib.

Baca Juga: Update Info! Kapan Sidang Isbat Penentuan 1 Syawal 1443 H Kemenag? Idul Fitri Bersamaan dengan Muhammadiyah?

PIhak lain yang diundang adalah Komisi VIII DPR RI, akademisi dari sejumlah universitas, pimpinan pondok pesantren, serta para pakar dan ahli falak.

Sebelumnya, Dirjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin mengatakan jika pada Sidang Isbat ini akan melakukan rukyah di 99 tempat.

“Kemenag akan menggelar rukyatul hilal pada 99 titik di seluruh Indonesia. Rukyatul hilal tersebut akan dilaksanakan oleh Kanwil Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota, bekerja sama dengan Peradilan Agama dan Ormas Islam serta instansi lain,” katanya.

Baca Juga: Kapan Sidang Isbat Penetapan Awal Ramadhan 1443 H yang Digelar Kementerian Agama?

Hasil dari rukyatul hilal di 99 tempat berbeda tersebut nantinya bakal menjadi bahan untuk penetapan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H melalui sidang Isbat.

“Hasil rukyatul hilal yang dilakukan ini selanjutnya akan dilaporkan sebagai bahan pertimbangan Sidang Isbat Awal Syawal 1443 H,” lanjutnya.

Sidang Isbat yang digelar hari ini sudah memenuhi kriteria baru yang ditetapkan MABIMS (Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura).

“Di Indonesia, pada 29 Ramadan 1443 H yang bertepatan dengan 1 Mei 2022 tinggi hilal antara 4 derajat 0,59 menit sampai 5 derajat 33,57 menit dengan sudut elongasi antara 4,89 derajat sampai 6,4 derajat,” jelas Kamaruddin.

Baca Juga: Idul Fitri 2022 Sebentar Lagi, Tunaikan Zakat dengan Perhatikan Besaran dan Syarat Pemberian Berikut Ini

Apakah pemerintah menetapkan Lebaran Idul Fitri 1 Syawal 1443 H jatuh pada 2 Mei 2022? Simak info pengumuman Sidang Isbat di Malang Terkini setelah Maghrib 1 Mei 2022.*** 

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x