Pedagang Cilok di Tegal Mengaku Jadi Nabi, Ketua RT: Kalau Masih Seperti Itu, Terpaksa Kami akan Mengusirnya

- 24 Mei 2022, 19:43 WIB
ilustrasi: Pria di Tegal mengaku jadi Nabi
ilustrasi: Pria di Tegal mengaku jadi Nabi /Foto oleh Vlad Maksudov dari Pexels/

"Tetapi, HS sering mengaku sebagai Nabi. Akhirnya warga semakin resah dan melaporkan ke kami (ketua RT)," kata Abas.

Setelah mendapat informasi itu, Abas tidak tinggal diam. Pihaknya langsung menindaklanjutinya. Bahkan, Abas langsung mendatangi rumah pelaku bersama seorang ustadz setempat.

Abas mewanti-wanti kepada HS supaya tidak mengulangi perbuatannya lagi, yaitu mengaku sebagai Nabi atau Rasul.

Tidak hanya itu, Abas bersama warga juga sepakat bakal mengusirnya jika masih mengulangi perbuatannya.

Baca Juga: Tanda Wanita Mudah Selingkuh dan Tidak Setia

"Kalau masih seperti itu, terpaksa kami akan mengusirnya," tegas Abas.

Abas mengisahkan, kali pertama mengaku sebagai Nabi saat HS mengirim pesan singkat melalui Whatsapp (WA) kepada warga.

Dalam pesan singkat itu, awalnya hanya meminta sedekah untuk anak yatim. Namun, pesan singkat berlanjut hingga HS mengaku sebagai Rasul utusan Allah SWT.

Kala itu, ia memang belum sempat mengajak warga untuk menjadi pengikutnya. Kendati begitu, Abas kuatir jika hal itu terjadi.

"Saya kuatirnya barangkali mendoktrin anak-anak remaja, yang akhirnya menyimpang dari agama Islam," ucapnya.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Portal Brebes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah