Tokoh NU Ini Puji Aksi Puan Maharani yang Matikan Mikrofon saat Politisi PKS Lakukan Interupsi

- 26 Mei 2022, 16:13 WIB
Puan Maharani
Puan Maharani /Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO

MALANG TERKINI - Wakil Ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan SDM (Lakpesdam) PWNU DKI Jakarta, Luthfi Syarqawi memuji sikap Puan Maharani di Rapar Paripurna.

Sebagaimana diketahui, Puan Maharani kedapatan mematikan mikrofon saat anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melakukan interupsi.

Puan Maharani sebelumnya juga pernah melakukan hal yang sama, mematikan mikrofon saat rapat.

Oleh sebab itu, aksinya kali ini juga menjadi sorotan publik. Meski banyak yang menentang, tidak sedikit pihak yang memberikan pujian terhadap Puan Maharani.

Baca Juga: Refly Harun Pertanyakan Sikap PDIP Terhadap Kader yang Deklarasikan Puan Maharani

Ini merupakan kali ketiga Puan mengambil langkah tersebut dalam rapat. Kali ini Amin AK dari Fraksi PKS yang jadi targetnya.

Insiden berawal ketika Puan hendak menutup rapat, lantaran telah berlangsung 3 jam, molor 30 menit dari jadwal seharusnya, dan jam telah memasuki waktu sholat dzuhur.

"Karena sudah masuk waktu sholat dzuhur, yang terhormat anggota dewan hadirin yang kami muliakan, dengan demikian," kata Puan Maharani.

Baca Juga: Ditanya Boy William Kenapa Matikan Mikrofon, Puan Maharani Akhirnya Beberkan Alasannya

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah