Profil dan Biodata Deolipa Yumara Pengacara Baru Bharada E dan Seorang Vokalis Band: Fakta, Karir, Hobi

- 9 Agustus 2022, 18:12 WIB
Fakta Menarik Pengacara Baru Bharada E Sekaligus Vokalis Band Deolipa Yumara: Profil dan Biodata
Fakta Menarik Pengacara Baru Bharada E Sekaligus Vokalis Band Deolipa Yumara: Profil dan Biodata /Instagram/deolipa_project/

Bareskrim Polri menunjuk Deolipa Yumara untuk memberikan pendampingan kepada Bharada E yang telah dijatuhi status tersangka atas penyebab tewasnya Brigadir J.

Sesuai surat kuasa, Deolipa Yumara resmi menjadi kuasa hukum setelah bertemu Bharada E di Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim.

Berdasarkan informasi yang kami dapatkan dari berbagai sumber, karir Deolipa sebagai pengacara diawali pada tahun 1998 saat, era Presiden Soeharto.

Di awal karirnya, ia belum mendapatkan kartu anggota pengacara dan surat pengesan menjadi pengacara.

Kemudian pada tahun 2010, ia resmi menjadi pengacara dan mendapatkan pengesahan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI Jakarta.

Baca Juga: Jadwal Konser BLACKPINK BORN PINK WORLD TOUR 2022, Catat Tanggal Tampil di Jakarta!

Deolipa Yumara juga pernah tergabung dalam DPN Pusat Peradi bagian pengurus Hak Asasi Manusia, pada saat ia masih memiliki anak tunggal.

Selain itu, ia terpilih menjadi ketua umum API (Asosiasi Pengacara Indonesia pada Musyawarah Nasional ke-2 pada tahun 2019.

Diketahui, Deolipa Yumara pernah menjadi kuasa hukum Angel Lelga atas penipuan kasus kripto oleh seorang istri anggota kepolisian.

Setelah kasus penipuan yang menimpa Angel Lelga selesai, dikabarkan Deolipa Yumara sempat membuat lagu bersama dengan Angel Lelga.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah