Profil Pengibar Bendera Pusaka Merah Putih anggota Paskibraka Nasional 2022, Rafly Tri Aditama

- 17 Agustus 2022, 10:55 WIB
Rafly Tri Aditama Pengibar bendera Merah Putih, profil anggota Paskibraka Nasional 2022 lengkap dengan asal, nama orangtua, hingga cita-cita
Rafly Tri Aditama Pengibar bendera Merah Putih, profil anggota Paskibraka Nasional 2022 lengkap dengan asal, nama orangtua, hingga cita-cita //tangkap layar/Youtube Sekretariat Presiden

Rafly Tri Aditama, Kota Palangkaraya, duduk di kelas X SMAN 3 Palangkaraya setelah menyisihkan 56 peserta.

Rafly adalah anak dari Tengku Margiono dan Deniana, ayahnya pekerjaan ASN sebagai Camat di Sibanga dan Ibu bekerja sebagai guru di SD Negeri 8.

Rafly Tri Aditama bersama dengan Hairunisa Nurtaza Dewantari siswi SMAN 1 Pangkalan Bun mewakili Kalimantan Tengah.

Baca Juga: Profil Qyara Maharani Putri, Pembawa Baki Duplikat Bendera Pusaka, Anggota Purna Paskibraka Duta Pancasila  

Rafly Tri Aditama terpilih setelah mengikuti seleksi tingkat provinsi yang dilaksanakan dalam waktu 3 hari.

Rafly Tri Aditama harus bersaing dengan 56 Paskibraka dari berbagai kabupaten kota untuk menjadi yang terbaik mewakili Provinsi Kalimantan Tengah.

Rafly Tri Aditama menyebutkan motivasinya ikut Paskibraka karena rasa cintanya terhadap negara dan tanah airnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Irene Odelia Astono, Pembawa Baki Kirab Bendera Pusaka Merah Putih Paskibraka Nasional 2022 

Selain itu untuk dirinya sendiri, Rafly Tri Aditama ingin menumbuhkan rasa disiplin dan nasionalisme.

Siswa SMAN 3 Palangkaraya ini ingin sekali membanggakan kedua orang tuanya dan ingin mewujudkan cita-citanya menjadi taruna Akmil melalui Paskibraka ini.

Siswa berusia 16 tahun ini telah melewati berbagai macam proses seleksi yang sangat ketat hingga ia terpilih menjadi wakil Kalimantan Tengah.

Baca Juga: Kepanjangan dari Paskibraka Adalah? Ini Pengertian, Jumlah Anggota, Formasi, dan Sejarahnya 

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x