Anies Baswedan Minta Pekerja Milenial Tinggalkan Pola Lama dalam Mencari Tempat Tinggal

- 19 Agustus 2022, 13:34 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan /GALIH PRADIPTA/ANTARA FOTO

MALANG TERKINI - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai kaum milenial yang bekerja di Ibu Kota harus mulai berubah dalam memilih tempat tinggal atau indekos.

Anies menyarankan para pekerja milenial untuk meninggalkan pola lama dalam hal memilih lokasi indekos.

Tinggal jauh dari tempat kerja adalah pola lama yang meti ditinggalkan di masa mendatang.

Oleh sebab itu, Pemprov Jakarta menawarkan konsep hunian indekos baru yang lokasinya berorientasi transit.3

Baca Juga: Viral Isu Kekasiaran Sambo dan Konsorsium 303, Kapolri: Saya Tidak Memberikan Toleransi

Hal itu disampaikan Anies Baswedan saat meresmikan hunian berorientasi transit Alas Padu Rukita Kudus Menteng, yang dikelola PT MRT Jakarta, Jumat 19 Agustus 2022.

“Jangan ikuti pola lama, yaitu mengandalkan kendaraan pribadi dan tinggalnya jauh dari tempat kerja. Itu pola yang sudah lama,” katanya.

Menurutnya pengeluaran bulanan saat tinggal di tempat berorientasi transit justru lebih efisien.

“Monthly spending atau pengeluaran bulanan lebih efisien daripada tinggal di tempat jauh, lalu setiap hari melakukan commuting dengan kendaraan pribadi dan kendaraan umum,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x