Kronologi PNS Wanita Ditemukan Tewas di Parkiran DPRD Riau, Identitas Korban Sudah Diketahui

- 11 September 2022, 09:34 WIB
Ilustrasi gantung diri. Kronologi wanita PNS ditemukan tewas di basement Gedung DPRD Provinsi Riau
Ilustrasi gantung diri. Kronologi wanita PNS ditemukan tewas di basement Gedung DPRD Provinsi Riau /Pixabay/Artwithtammy


MALANG TERKINI - Berikut kronologi PNS wanita ditemukan tewas di parkiran DPRD Riau di dalam sebuah mobil Daihatsu Terios silver dengan Nopol 1389 VX.

Seorang wanita PNS ditemukan tak bernyawa di basement Gedung DPRD Provinsi Riau Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, pada Sabtu, 10 September 2022.

Menurut Kepala Bagian Keuangan DPRD Riau, Tengku Aznom, jenazah wanita PNS itu pertama kali ditemukan petugas keamanan sekira pukul 11.00 WIB.

Baca Juga: 11 September 2022 Berapa Hijriah? Cek Kalender Islam dan Jawa Hari Ini!

Lalu yang bersangkutan langsung melaporkan adanya peristiwa tersebut ke pihak kepolisian.

“Benar ada temuan. Sekarang sudah dibawa untuk di autopsi. Ditemukan pertama kali oleh sekuriti,” ujar Aznom, Sabtu, sebagaimana dilansir dari Antara.

Saat ditemukan, korban mengenakan jilbab cokelat tergantung dengan kain yang dikaitkan ke pegangan tangan bagian dalam mobil.

Bahkan pada hidung wanita yang tewas mengenaskan tersebut juga terlihat mengeluarkan darah.

Baca Juga: Profil dan Biodata Bunga Salsabila Terbaru dan Lengkap: Asal, Umur, Keluarga, sampai Instagram

Sementara itu, penyidik Satreskrim Polresta Pekanbaru telah memeriksa saksi-saksi terkait kejadian tersebut.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x