Profil dan Biodata Teguh Aprianto Ethical Hacker, yang Sebut Tingkat Keamanan Situs Pemerintah Paling Lemah

- 16 September 2022, 13:10 WIB
Teguh Aprianto, Praktisi Keamanan Cyber Profil dan Biodata
Teguh Aprianto, Praktisi Keamanan Cyber Profil dan Biodata //Instagram/secgron/

MALANG TERKINI – Teguh Aprianto buka suara secara blak-blakan mengenai tingkat keamanan situs pemerintah paling lemah sehingga mudah dibobol.

Tentu bagi pegiat sosial media sedikit mengetahui profil Teguh Aprianto merupakan pendiri komunitas Ethical Hacker Indonesia dan mantan hacker.

Tak jarang banyak yang memburu biodata Teguh hingga ingin mengetahui lebih soal umur, latar belakang pendidikan, profesi, dan perjalanan karir.

Dalam pembicaraan pada sebuah Podcast di Youtube Noice, Teguh mengatakan bahwa situs pemerintah memiliki tingkat keamanan paling lemah.

Baca Juga: Deface Situs Resmi Sekretaris Kabinet Ri, Hacker Padang Blackhat Menyuarakan Kritik Kondisi Bangsa

Tak hanya itu, Teguh juga menyebutkan situs pemerintah dianggap sebuah mainan oleh para hacker pemula.

“Jadi, anak-anak yang baru belajar itu tes skill-nya disana,” ujarnya dalam Youtube Noice pada 13 September 2022.

“Situs Badan Sandi Negara saja diretas oleh orang Brazil,” imbuhnya.

Pernyataan tersebut menjadikan satu alasan mengapa situs dan data-data pemerintah sering kali kebobobolan (dihack).

Sebagai contoh terbaru, aksi Bjorka (salah satu nama akun peretas) berhasil mengungkapkan ke publik mengenai data pribadi beberapa petinggi negara.

Baca Juga: Profil dan Biodata Roger Federer, Perjalanan Karir sampai Pensiun

Bahkan, karena ulah Bjorka membuat pemerintah membentuk tim khusus untuk menangkap pelaku asli.

Teguh Aprianto, seorang pemuda yang dulunya juga mantan hacker menjelaskan hacker sebenarnya ada tiga jenis, yaitu black hat hacker, white hat hacker, grey hat hacker.

Black hat hacker dikenal dengan hacker yang melakukan kegiatan peretasan secara ilegal dan aksinya tentu sangat merugikan pihak yang diserang.

"Grey hat hacker ini yang abu-abu jadi dia main di dua sisi, jadi hari ini bisa bandel, besok bisa bener,” tutur Teguh.

Baca Juga: Profil Bjorka, Sosok Hacker yang Berhasil Meretas Situs Kominfo dan Menulis Pesan ‘Stop Being an Idiot’

Sementara white hat hacker jarang melakukan kegiatan peretasan bahkan ia tidak menyalah gunakan kemampuannya tersebut.

Biasanya para white hat hacker ini merupakan seorang cyber security yang direkrut oleh sebuah perusahaan untuk bertugas menjaga keamanan data perusahaan.

Oleh karenanya tujuan Teguh mendirikan komunitas ethical hacker adalah untuk mengajak para hacker dan mengubah citra hacker dengan memberikan edukasi positif.

Terlahir dengan nama Jawa, Teguh merupakan pemuda keturunan Batak Melayu. Sang ayah dilahirkan di tanah Melayu sementara sang ibu keturunan Batak.

Teguh merupakan seorang white hat hacker yang tidak memiliki latar belakang pendidikan di bidang IT, kemampuan yang ia dapatkan merupakan hasil belajar secara otodidak.

Baca Juga: Kapan Film Sri Asih Tayang? Ini Profil Para Pemain Laga Super Hero Tanah Air

Berikut adalah biodata singkat mengenai Teguh Aprianto yang kami rangkum dari berbagai sumber:

Nama lengkap: Teguh Aprianto

Tempat, tanggal lahir: belum diketahui

Umur: 27 tahun (2022)

Pendidikan formal: belum diketahui

Nama Orang tua: belum diketahui

Nama Istri: belum diketahui

Nama Anak: belum diketahui

Profesi: konsultan dan praktisi keamanan cyber (Anti-Piracy Consultant)

Perjalanan karir:

Berawal dari game yang sering ia mainkan di warnet kala dirinya duduk di bangku SMP, Teguh mulai menemukan passion sebagai hacker.

Saat itu ia sering memainkan game Point Blank, namun sayangnya ia bertemu dengan seseorang yang bertindak curang ketika bermain (cheater).

Orang tersebut (cheater) rupanya menggunakan chip, yaitu program ilegal yang digunakan untuk mencurangi game tersebut.

Akibat kerap bertemu dengan cheater secara terus menerus, akhirnya Teguh merasa kesal dan memutuskan untuk menggunakan chip dan ia pun ketagihan menggunakan chip tersebut.

Baca Juga: Profil dan Biodata Agseisa Galuh Putri Lengkap: Karir, Asal, Lagu, sampai Prestasi

"Dari situ muncullah rasa penasaran untuk membuat program dan belajar. Saya membuat program untuk mencurangi game tersebut, akhirnya dari sana semakin tertarik belajar hal-hal lain," tutur Teguh melalui Youtube Metro pada 8 November 2021.

“Akhirnya saya mempelajari desktop programing, kemudian belajar terus hingga mampu menghasilkan uang dari situ,” tambah Teguh melalui Youtube Noice 13 September 2022.

Pertama kali ia menghasilkan dari permainan Point Blank, ia berhasil melewati pangkat (level) yang terdapat dalam game tersebut hanya beberapa menit. Menghasilkan uang dari kode chip tersebut.

Teguh juga pernah membantu kasus pembajakan IndoXXI karena menurutnya mereka bisa menghasilkan ratusan juta hingga milyar dalam sebulan tapi tidak ada perhatian dari Kominfo.

Seiring meningkatnya kemampuan Teguh, kini ia berprofesi sebagai seorang Cyber Security & Anti-Piracy Consultant untuk beberapa perusahaan yang berbasis di Jakarta dan Hong Kong.

“Ketertarikan utama saya adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan security. Karena ketertarikan tersebut, seringkali saya menghabiskan waktu yang saya miliki hanya untuk membaca tentang perkembangan yang terjadi setiap harinya dan sesekali mencoba langsung jika itu adalah sesuatu yang berhubungan dengan security,” papar Teguh melalui laman situs pribadinya.

Baca Juga: Hari Ini Malam Jumat Apa 15 September 2022? Cek Hari Pasaran Kalender Jawa Berikut!

Kemampuan di bidang cyber inilah yang sekarang dimanfaatkan untuk membantu masyarakat salah satunya membuat aplikasi periksadata.com.

“Pada dasarnya periksadata.com ini menggunakan data yang sama, apabila ada data yang bocor cukup akses periksadata.com masukin email dan nanti dari sistem akan memperlihatkan data yang bocor darimana saja,” papar Teguh dalam pengenalan aplikasi yang dibuatnya.

Teguh juga memaparkan tugasnya kini sebagai seorang cyber security adalah patroli dan monitoring keamanan data cyber secara berkala.

Pengalaman kerja:

Anti-Piracy Consultant di Viu

2021 - Sekarang

Anti-Piracy & Cyber Security Consultant di Visinema

2021 - Sekarang

Anti-Piracy Consultant di Vidio.com

2021 - Sekarang

Cyber Security Consultant di RVR Group

2020 - Sekarang

Cyber Security Consultant di Antikode

2019 - Sekarang

Cyber Security Consultant di Tiket.com

2017 - 2019

Cyber Security Consultant di PT. Digital Artha Media

2017 – 2019

Twitter: @secgron

Instagram: @secgron

Itulah sekilas profil dan biodata Teguh Aprianto seorang mantan peretas yang sekarang menjadi konsultan kemanan cyber.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x