Fakta Menarik Acara G20 Indonesia Spesial untuk Para Pemimpin Dunia

- 17 November 2022, 19:52 WIB
 Tempat leaders lunch dan dinner spesial untuk acara G20 Indonesia.
Tempat leaders lunch dan dinner spesial untuk acara G20 Indonesia. /Tangkap layar/YouTube Sekretariat Kepresidenan

MALANG TERKINI – Penyelenggaraan acara G20 Indonesia yang digelar sangat mewah dan spesial ini telah berhasil mengundang apresiasi dari berbagai kalangan termasuk para pemimpin dunia.

Pasalnya acara G20 Indonesia yang diselenggarakan di salah satu tempat istimewa yaitu Bali merupakan hal berharga karena merupakan kali pertama kesempatan bagi Indonesia menerima kepercayaan besar dari dunia.

Menariknya lagi terdapat fakta yang mengagumkan dibalik kesuksesan acara G20 Indonesia pada 15-16 November 2022.

Baca Juga: Biodata Mahyar Tousi yang Hina Batik Indonesia untuk Acara KTT G20 dan Profil Lengkapnya

Dilansir dari YouTube Sekretariat Presiden, Joko Widodo selaku Presiden Republik Indonesia memilih Garuda Wisnu Kencana sebagai tempat jamuan makan malam bagi para tamu yang hadir dari hampir seluruh dunia.

Fakta ini ditegaskan oleh Wishnutama Kusubandio selaku Chief Organizer of Welcoming Dinner bahwa pemilihan tempat ini didukung oleh tujuan tertentu.

Indonesia tidak hanya sekadar hendak menyajikan jamuan makan malam saja, melainkan sekaligus ingin menampilkan keragaman budaya Indonesia yang luar biasa.

Berbagai pertunjukan seni yang ditampilkan berhasil dikombinasikan dengan teknologi dan aransemen musik serta pop culture.

Baca Juga: KTT G20 Bali 2022: Bukti Kapabilitas Indonesia di Ekonomi Internasional

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x