Gempa di Malang Hari Ini 4,8 M dengan Jarak Sejauh 74 Km dari Pusat Kota

- 21 Desember 2022, 11:35 WIB
Gempa di Malang Hari Ini 4,8 M dengan Jarak Sejauh 74 Km dari Pusat Kota
Gempa di Malang Hari Ini 4,8 M dengan Jarak Sejauh 74 Km dari Pusat Kota /Pixabay/HaticeEROL


MALANG TERKINI
- Gempa di Malang terjadi pada 21 Desember 2022 pada pukul 00.00 pada kedalaman 32 km di laut.

Kemudian gempa susulan terjadi di Malang dengan kekuatan 4,8 magitudo pukul 01.05. BMKG mengungkap bahwa hal ini disebabkan oleh adanya aktivitas lempeng Indo-Australia-Eurasia.

Tak hanya di Kabupaten Malang, gempa ini juga dirasakan oleh berbagai kabupaten lainnya seperti Lumajang, Trenggalek, sampai Blitar.

Pusat aktivitas tersebut disebut nerada di koordinat 8.89 LS, 112,46 BT. Lokasinya ada di laut dengan jarak 84 km barat daya Malang dan pada kedalaman 29 km.

Baca Juga: Profil dan Biodata Asnawi Mangkualam Lengkap: Klub, Asal, Umur, Pasangan, Keluarga, sampai Instagram IG

"#Gempa (UPDATE) Mag:4.8, 21-Des-22 01:05:47 WIB, Lok:8.89 LS, 112.46 BT (Pusat gempa berada di laut 84 km Barat Daya Kabupaten Malang), Kedalaman: 29 Km Dirasakan (MMI) II-III Trenggalek, II - III Karangkates, II - III Blitar, II Lumajang #BMKG," tulis BMKG.

BMKG menyebut bahwa gempa yang terjadi tidak berpotensi menimbulkan tsunami. 

Masyarakat dihimbau untuk tetap tenang dan bisa beraktivitas seperti biasa. Jangan mudah percaya dengan kabar dan isu yang belum benar adanya.

Walau terjadi dua kali gempa saat dini hari, dipastikan tidak ada korban jiwa dalam aktivitas gempa kali ini.

Baca Juga: Profil dan Biodata Nadeo Argawinata 'Kiper Skuad Garuda' Lengkap: Pasangan, Klub, Umur, Asal, sampai Instagram

Lempeng Indo-Autraslia

Lempeng ini terdiri dari dua lempeng tektonik yang mencakup Australia dan samudra dari barat laut sampai lautan di sekeliling India.

Lempeng Australia dan Lempeng Indo ini bergabung sekitar 55 juta tahun abad. Sebelum itu, diperkirakan keduanya memiliki pegerakan yang berbeda.

Disebutkan bahwa dahulu terdapat benua kuno yang disebut Gondwana. Di mana daratan india dan autraslia pernah bersatu.

Baca Juga: Sinopsis Drama Terbaru 2023 Brain Cooperation, Ada Daftar Pemain

Lempengan ini juga menjadi penciri dari kawasan Ring of Fire. Di mana Indonesia masuk dalam kawasan ini.

Hal ini membuat Indonesia menjadi daerah yang sering mengalami gempa akibat aktivitas lempeng dan gunung aktif yang ada.

Lempeng Eurasia

Lempeng Erurasia terdiri dari sebagian besar benua Eropa, Rusia, Asia, cekungan subsamudera Eropa Barat, Norwegia, Lofoten, Aleut, dan Tiongkok Selatan.***

Editor: Andra Fatiqha Arsy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x