Profil Biodata Laksamana Madya Muhammad Ali, KSAL Baru Dilantik Hari Ini Gantikan Yudo Margono

- 28 Desember 2022, 15:56 WIB
Profil dan biodata KSAL yang resmi dilantik hari ini, Laksamana Madya Muhammad Ali
Profil dan biodata KSAL yang resmi dilantik hari ini, Laksamana Madya Muhammad Ali /Instagram/@sekretariat.kabinet

MALANG TERKINI - Laksamana Madya Muhammad Ali adalah Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) yang baru dilantik pada hari ini 28 Desember 2022.

KSAL sebelumnya adalah Laksamana Yudo Margono yang sekarang menjabat sebagai Panglima TNI RI.

Laksamana Madya Muhammad Ali,S.E., M.M., M.Tr.Opsla. lahir di Bandung, Jawa Barat pada 9 April 1967.

Sebelum resmi dilantik Presiden Jokowi menjadi KSAL pada hari ini, Laksamana Madya Muhammad Ali menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I).

Baca Juga: Laksamana TNI Muhammad Ali, KSAL Pengganti Yudo Margono: Profil dan Biodata Lengkap

Selain itu, Muhammad Ali memiliki sejumlah riwayat karir dengan berbagai jabatan penting yang pernah dijalani. Mulai dari Ajudan Wakil Presiden RI Boediono, Gubernur AAL, hingga Asrena Kasal.

Muhammad Ali merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) pada tahun 1989. Pada tahun 1998, ia lulus dari Pendidikan Internasional PWO di Inggris.

Tak hanya itu, lelaki berusia 55 tahun ini pernah menempuh banyak pendidikan di berbagai almamater, diantaranya Sus Danlanal TNI AL (2004), Lemhannas PPSA angkatan XXI (2017), S1 Ekonomi hingga S2 Manajemen.

Ali juga tergabung dalam satuan Korp Pelaut (Kapal Selam). Ia juga aktif mengikuti simposium, seminar nasional sampai internasional di berbagai negara.

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x