Profil dan Biodata KH Ali Yafie, Salah Satu Ulama Sepuh yang Tengah Dirawat di Rumah Sakit

- 17 Februari 2023, 18:11 WIB
Profil dan biodata KH Ali Yafie
Profil dan biodata KH Ali Yafie //Instagram/@kyai_marufamin

MALANG TERKINI - KH Ali Yafie dikabarkan sedang menjalani perawatan intensif di rumah sakit daerah Tangerang Selatan.

Profil dan biodata serta biografi KH Ali Yafie pun ditelusuri netizen untuk mengenali sosok ulama sepuh tersebut.

Kesehatan KH Ali Yafie sempat menurun drastis pada Senin, 13 Februari 2023, karena masalah di paru-paru dan jantung.

Baca Juga: Siapa Tyna Ratu? Ini Profil LPSK Cantik yang Sigap Lindungi Richard Eliezer Saat Pembacaan Vonis

Namun setelah dirawat di RS Premiere Bintaro, Tangerang Selatan, Banten, kondisinya kini mulai membaik.

Sejumlah tokoh nasional pun datang menjenguknya, antara lain Ketum PBNU Yahya Cholil Staquf, Prof. Qurais Shihab, Alissa Wahid, hingga Wapres RI Ma'ruf Amin.

Lantas siapakah KH Ali Yafie itu? Berikut profil dan biodata lengkap KH Ali Yafie yang berhasil dihimpun Malang Terkini dari berbagai sumber;

Profil KH Ali Yafie

KH Ali Yafie adalah salah seorang ulama, pendiri dan pengasuh ponpes Darud Da'wah wal Irsyad di Pare-Pare, Sulawesi Selatan, sejak 1947.

Baca Juga: Kronologi Gubernur Khofifah Jatuh di Jembatan Kaca Gunung Bromo Jawa Timur

Selain dikenal sebagai ahli ilmu fiqih, dirinya juga berpengetahuan luas dalam masalah kenegaraan, kebangsaan, maupun kemasyarakatan

Dia merupakan salah satu anggota dewan penasehat di organisasi Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI).

Ia juga pernah menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta pejabat sementara Rais Aam PBNU (1991-1992).

Ali Yafie menempuh pendidikan sekolah dasar umum, kemudian melanjutkan di Madrasah As'adiyah, Sengkang, Sulsel.

Ia mengabdikan diri sebagai hakim di PA Ujung Pandang (1959-1962), lalu di inspektorat PA Indonesia Timur (1962-1965).

Baca Juga: Ditemukan Jasad Seorang Remaja Putri di Sleman

Selanjutnya pada 1965-1971, dia menjadi dekan di Fakultas Ushuluddin IAIN Ujung Pandang, serta aktif di ormas NU tingkat provinsi.

Pada Muktamar Nahdlatul Ulama 1971 di Surabaya, ia terpilih menjadi Rais Syuriyah dan sejak tahun itu mulai aktif di NU tingkat nasional.

Setelah pemilu pada 1971, dirinya menduduki kursi jabatan sebagai anggota DPR RI hingga 1987.

Sejak masa itu, Ali Yafie mengajar di berbagai lembaga pendidikan tinggi Islam di Jakarta, dan semakin aktif di MUI.

Pada Muktamar Nahdlatul Ulama (NU) di Semarang 1979 dan Situbondo 1984, dirinya kembali terpilih sebagai Rais Syuriyah.

Baca Juga: Profil dan Biodata Erick Thohir, Ketua Umum PSSI Terbaru

Kemudian di Muktamar NU Krapyak 1989, ia terpilih sebagai Wakil Rais Aam, lalu menjadi pejabat sementara Rais Aam setelah KH Achmad Siddiq wafat pada 1991.

Biodata KH Ali Yafie

Nama: Ali Yafie
Tempat lahir: Donggala, Sulawesi Tengah
Tanggal lahir: 1 September 1926
Umur: 96
Agama: Islam
Orang tua: KH Muhammad al-Yafie dan Imacayya
Istri: Aisyah
Anak: Helmi Ali, Saifuddin Ali, Azmi Ali, Badrudtamam Ali
Guru: Syekh Ali Mathar, Syekh Haji Ibrahim, Syekh Mahmud Abdul Jawad, Syekh As’ad Singkang, Syekh Ahmad Bone, Syekh Abdurrahman Firdaus, Syekh Muhammad Firdaus (Hijaz)

Baca Juga: Kronologi Anak Autis Diduga Dijepit Terapis di Depok Jawa Barat

Demikian profil dan biodata KH Ali Yafie, salah seorang ulama sepuh di Indonesia yang dikenal ahli dalam bidang fikih.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah